5 Festival Wisata di Bulan Oktober yang Tak Boleh Dilewatkan

Catat tanggalnya ya, jangan sampai lupa!

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Selasa, 02 Oktober 2018 | 20:30 WIB
Festival Wisata di Bulan Oktober. (Pixabay/Joosjtk)

Festival Wisata di Bulan Oktober. (Pixabay/Joosjtk)

Guideku.com - Event wisata bulan Oktober di Indonesia apa aja ya genks?

Sudah bukan rahasia lagi kalau Indonesia menjadi surganya para travelers. Maka dari itu banyak yang mencari event wisata bulan ini di Indonesia.

Betapa tidak, ribuan destinasi wisata Indonesia menyuguhkan beragam kesenian dan budaya hingga pemandangan alamnya yang elok rupawan.

Baca Juga: Kenali Tren Kopi di Indonesia, Panduan Buat Kamu Pebisnis Muda

Penasaran ingin melihat sisi lain dari Indonesia, kali ini Guideku.com akan membagikan informasi menarik tentang festival wisata di bulan Oktober yang tak boleh dilewatkan kalian nih, travelers.

Di mana saja ya, kira-kira? Yuk, intip informasi yang telah dirangkum Guideku.com dari berbagai sumber berikut ini.

1. Festival Kerak Telor di Jakarta (5-6 Oktober 2018)

Baca Juga: Alasan Will Smith Bungee Jumping dari Helikopter di Grand Canyon

Siapa tak kenal dengan kuliner Betawi yang namanya kerak telor? Bisa jadi salah satu weekend list kamu, pada 5-6 Oktober akan diselenggarakan Festival Kerak Telor lho, di Jakarta.

Tak hanya mencoba uniknya kuliner Betawi yang satu ini, kamu juga bisa banget cobain bikin kerak telor.

Rencananya akan ada pembuatan kerak telor dengan diameter 1,5 meter nih. Keren banget, kan? Jadi jangan lewatkan ya, travelers.

Baca Juga: Mau Menyelam dan Snorkeling? Kenali Dulu Etikanya, Guys!

2. Festival Keraton Nusantara di Madura (13-18 Oktober)

Digelar pada 13-18 Oktober di wilayah Sumenep, acara ini biasanya dihadiri kurang lebih 43 sultan serta perwakilan kerajaan dari berbagai negara.

Usut punya usut, acara ini telah rutin diselenggarakan sejak 1992, lho.

Baca Juga: Ternyata Ini 10 Nama Panggilan Telur Dadar di Negara Lain

Tak ketinggalan nih, Presiden Joko Widodo biasanya menjadi tamu kehormatan dalam Festival Keraton Nusantara yang satu ini.

BACA JUGA: Mantap, Keraton Jogja Pakai Ini buat Amankan Jamasan Pusaka

3. Festival Pesona Raja Ampat (18-21 Oktober)

Jangan hanya menikmati pesona wisata bahari Raja Ampat, kali ini kamu wajib menyaksikan acara tahunan penuh warna budaya di sini. Yup, apa lagi kalau bukan Festival Pesona Raja Ampat.

Bagi yang tertarik, kalian bisa mengunjungi venue Festival Pesona Raja Ampat di Pantai Wasai Torang Cinta.

5 Festival Wisata di Bulan Oktober yang Tak Boleh Dilewatkan. (Pixabay/Voxeu)
5 Festival Wisata di Bulan Oktober yang Tak Boleh Dilewatkan. (Pixabay/Voxeu)

 

4. Borobudur Marathon di Yogyakarta (18-19 Oktober)

Di tanggal yang sama event Boroburur Marathon juga akan digelar. Tak hanya sekedar berlari, di sini kamu bisa menikmati marathon dengan berlatarkan megahnya Candi Borobudur.

Kebayang kan, gimana serunya berlari di wilayah warisan budaya yang mengagumkan ini?

BACA JUGA: Pasca Gempa dan Tsunami, Event-Event di Palu Ini Terpaksa Batal

5. Festival Danau Sentarum di Kalimantan Barat (27-29 Oktober)

Megahnya Festival Danau Sentarum kali ini akan dimeriahkan dengan deretan acara menarik.

Mengusung tema ''Memacu Ekowisata Lintas Batas di Jantung Borneo,'' acara ini bertujuan untuk mengenalkan wisata Danau Sentarum kepada wisatawan.

Sejumlah agenda menarik yang bisa kamu saksikan di antaranya ada Danau Sentarum Cruise hingga Festival Minum Madu.

Nah itu tadi 5 festival wisata di bulan Oktober yang tak boleh dilewatkan. Jangan lupa tandai kalendermu ya, travelers!

Berita Terkait TERKINI
Ada banyak promo menarik saat kamu memutuskan liburan pakai kartu kredit....
event | 16:59 WIB
Ada berbagai program mudik gratis 2024 yang terlalu sayang dilewatkan....
event | 16:59 WIB
Film Tekken 2 Kazuyas Revenge ini akan menghiasi layar kaca di bioskop Trans TV malam ini, Selasa (26/12/2023) pukul 23....
event | 14:48 WIB
Jadwal bioskop Trans TV malam ini, Selasa (26/12/2023) akan menayangkan film Greenland pada pukul 21.00 WIB....
event | 14:35 WIB
Jadwal bioskop Trans TV malam ini, Minggu (25/12/2023) akan menayangkan film bergenre action/mandarin rilis tahun 2016 b...
event | 15:12 WIB
Berikut sinopsis film Batman v Superman: Dawn of Justice yang akan menghiasi layar kaca di bioskop Trans TV malam ini, M...
event | 14:59 WIB
Film Hacksaw Ridge ini dijadwalkan akan tayang di bioskop Trans TV malam ini, Minggu (24/12/2023) pukul 23.30 WIB....
event | 20:18 WIB
Film Hellboy (2019) akan menghiasi layar bioskop Trans TV hari ini, Minggu (24/12/2023) pukul 21.30 WIB. Film ini bergen...
event | 19:49 WIB
Film bergenre action yang dirilis tahun 2011, dan disutradarai oleh Olivier Megaton, yakni Colombiana dijadwalkan tayang...
event | 08:35 WIB
Film Wonder Woman (2017) akan tayang di bioskop Trans TV malam ini, Jumat (22/12/2023) pukul 21.30 WIB. Dibintangi Gal G...
event | 08:17 WIB
Tampilkan lebih banyak