Eksis di Tanah Air, 3 Kue Ini Ternyata Bukan dari Indonesia

Banyak yang salah kira, ternyata dari sini nih aslinya.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Jum'at, 05 Oktober 2018 | 15:27 WIB
Ilustrasi 3 kue yang eksis di Indonesia. (Pixabay/MandarinMD)

Ilustrasi 3 kue yang eksis di Indonesia. (Pixabay/MandarinMD)

Guideku.com - Duh, siapa sih hari gini yang nggak suka wisata kuliner? Sebagian besar orang pasti memiliki ketertarikan terhadap wisata kuliner.

Di tambah lagi nih, Indonesia terkenal memiliki berbagai kuliner lezat yang siap menggoyang lidah kamu.

Memiliki berbagai kuliner Indonesia dengan rasa yang ajib, nggak heran kalau sejumlah makanan ini menjadi incaran para wisatawan.

Baca Juga: Megahnya Pameran Seni Berbasis Digital di Atelier des Lumieres

Bukan hanya itu saja, sebagian kuliner Indonesia juga terkenal dengan berbagai macam jenis kue dan camilan, mulai dari lapis legit hingga roti bolu.

Kalian pun juga pasti nggak asing kan dengan tiramissu, pandan cake dan black forest? Nah, FYI nih travelers, ternyata ketiga kue ini bukan berasal dari Indonesia, lho.

Terus dari mana ya? Daripada semakin penasran, yuk intip info lengkap yang telah dirangkum Guideku.com berikut ini.

Baca Juga: Bau Nyale, Festival Cari Cacing Laut Sekaligus Jodoh di Lombok

1. Pandan Cake

Pandan Cake. (Instagram/@doyanmemasak)
Pandan Cake. (Instagram/@doyanmemasak)

 

Wih, siapa sih yang tak kenal pandan cake? Yup, kue ini cukup populer dan dikenal sebagian besar penduduk Indonesia.

Baca Juga: Garuda Indonesia Travel Fair 2018, Banyak Tiket Murah Genks!

Warna hijaunya yang super segar dan aroma wanginya berhasil membuat banyak orang jatuh cinta.

Usut punya usut ternyata pandan cake ini sudah terlebih dahulu dikenal di Singapura dan Malaysia lho.

2. Tiramisu

Baca Juga: Anisa Rahma Pamer Kamar Honeymoon, Netizen Baper Maksimal

Tiramisu. (Pixabay/Anestiev)
Tiramisu. (Pixabay/Anestiev)

 

Kue hits yang satu ini popularitasnya memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Rasa cokelat bercampur kafein Tiramisu ini berhasil membuat banyak orang tergila-gila.

Ternyata, Tiramisu ini telah ada sejak 1960 di Italia. Tampilan dari tiramisu juga terkenal Instagramable banget ya, travelers?

3. Black Forest

Black Forest. (Unsplash/Jacob Schwartz)
Black Forest. (Unsplash/Jacob Schwartz)

 

Identik dijadikan kue ulang tahun, ternyata Black Forest ini merupakan salah satu kuliner Jerman lho. Bedanya, Black Forest ini di Jerman mengandung alkohol, travelers.

Di Jerman Black Forest juga dijuluki dengan Schwarzwalder Kirschtorte.


Nah, itu tadi asal usul 3 kue populer yang ternyata bukan dari negara Indonesia. Kalau kamu sudah pernah cobain yang mana nih, travelers?

Berita Terkait TERKINI
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Konsumsi makanan pedas ternyata juga baik untuk menjaga kesehatan jantung....
food | 14:30 WIB
Mau coba bikin sandwich telur lipat? Simak resep yang dibagikan Chef Devina Hermawan berikut....
food | 12:45 WIB
Catat tempat dan tanggalnya ya!...
food | 17:13 WIB
Bisa jadi alternatif pengganti nasi, inilah beberapa sumber karbohidrat yang juga kaya nutrisi....
food | 17:26 WIB
Mau jualan apa saat bulan puasa nanti? Inilah berapa jajanan paling laris di bulan Ramadhan....
food | 16:08 WIB
Hadir di Hoshinoya Bali, bar ini memperkenalkan seri minuman cocktail yang terinspirasi Hari Raya Nyepi....
food | 16:22 WIB
Resep masakan tahu cabe garem yang bisa dibuat anak kos dikala tanggal tua....
food | 17:47 WIB
Buah pisang juga mengandung nutrisi yang cukup baik untuk kesehatan. Bahkan, bila rutin mengkonsumsi pisang sebagai hida...
food | 10:29 WIB
Tampilkan lebih banyak