Restoran Ini Jual Es Teh, Harganya Nggak Masuk Akal

Duh, airnya pakai apa ya, kok harganya bisa segini ya?

Rendy Adrikni Sadikin | Arendya Nariswari
Jum'at, 04 Januari 2019 | 19:07 WIB
Ilustrasi es teh. (Pixabay)

Ilustrasi es teh. (Pixabay)

Guideku.com - Beberapa waktu lalu beredar unggahan screenshot aplikasi ojek online milik akun Twitter @tubirfress.

Dalam waktu singkat, unggahan ini jadi sorotan dari banyak orang karena dalam gambar tertera harga es teh yang terbilang cukup mahal.

Tak sedikit netizen mencoba memecahkan teka-teki tentang bahan apa yang digunakan untuk membuat es teh mahal ini.

Baca Juga: Greget, Wanita Ini Potong Durian Pakai Gergaji Setelah Ditolak Masuk Kereta

''Airnya air apaan ini,'' ungkap @tubifress dalam cuitannya pada Rabu (2/1/19).

Es teh harga mahal. (Twitter/@illuminatub)
Es teh harga mahal. (Twitter/@illuminatub)

 

Hal ini tentunya membuat geger banyak orang karena biasanya es teh di pasaran dijual dengan kisaran harga Rp 3 ribuan sampai Rp 10 ribuan.

Baca Juga: Hiii Jorok, Pria Ini Temukan 3 Kecoa di Dalam Minuman Bubble Tea Miliknya

Banyak yang mencoba menebak air apa yang digunakan untuk membuat es teh harga mahal ini.

''Air mata putri duyung,'' ungkap akun @OnRie1420.

''Air bekas kumuran sultan jangan-jangan,'' sebut akun @micinsgr08.

Baca Juga: Pakai Bambu dan Kertas, Hi Fly Jadi Maskapai Bebas Plastik Pertama di Dunia

Tak lama berselang seorang pengguna Twitter @yuzzah mengunggah struk pembelian es teh dari sebuah resort di Bali.

Tertera dalam struk, dirinya membeli es teh di sebuah restoran di Nusa Dua Bali.

Harga tehnya juga tak kalah bikin heboh lho, travelers.

Baca Juga: Sensasi Makan di Kawasan Perang, di Diaoyu Islands Malatang Noodle Shop

Ya, di struk ini tertulis hot tea ini dibanderol dengan harga Rp 248.182!

Haduh, ada-ada saja ya kisah orang yang beli es teh dengan harga mahal ini.

Kalau kamu sendiri juga punya pengalaman serupa nggak nih, travelers?

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak