Dituduh Promosikan Daging Babi, Malaysia Airlines Angkat Bicara

Netizen memang selalu benar.

Dany Garjito | Amertiya Saraswati
Rabu, 23 Januari 2019 | 17:30 WIB
Ilustrasi Membaca Majalah di Pesawat (Unsplash/mpumelelomacu)

Ilustrasi Membaca Majalah di Pesawat (Unsplash/mpumelelomacu)

Guideku.com - Akibat iklan yang dipajang di majalah penerbangan mereka, maskapai Malaysia Airlines pun terpaksa harus meminta maaf kepada netizen.

Dalam majalah Going Places yang diprotes oleh salah seorang penumpang hingga menjadi viral di media sosial tersebut, tampak foto hidangan yang terdiri dari daging panggang dan kentang.

Seperti dikutip dari laman Says, di bawah foto tadi terdapat keterangan bahwa makanan tersebut disajikan di sebuah restoran Spanyol yang kokinya juga dikenal ahli memasak daging babi.

Baca Juga: 5 Fakta Gigi Wu, Pendaki Berbikini yang Tewas Setelah Jatuh ke Jurang

Tanpa ragu-ragu, penumpang ini pun lekas membuat status di media sosialnya dan mengungkapkan bahwa dia sudah terbang dengan Malaysia Airlines selama 30 tahun dan baru kali ini melihat maskapai tersebut mempromosikan daging babi secara terang-terangan.

Padahal, perlu diketahui bahwa foto yang dipajang di majalah penerbangan Going Places tersebut merupakan foto steak daging wagyu dan cumi-cumi. Duh!

Menanggapi hal tersebut, pihak Malaysia Airlines pun akhirnya mengeluarkan permintaan maaf lewat akun twitter mereka.

Baca Juga: Cara Makan Gratis untuk yang Namanya Mirip Presiden dan Wakil Presiden RI

Dituduh Promosikan Daging Babi, Malaysia Airlines Angkat Bicara. (twitter.com/MAS)
Dituduh Promosikan Daging Babi, Malaysia Airlines Angkat Bicara. (twitter.com/MAS)

 

''Malaysia Airlines meminta maaf jika artikel yang baru-baru ini beredar menyinggung perasaan para pembacanya. Sebagai maskapai internasional, kami melayani rute internasional dan penumpang dari berbagai negara.''

Tak hanya itu, pihak maskapai juga menambahkan, ''Malaysia adalah negara multi-kultural. Review restoran tersebut tidak dimaksudkan untuk menyinggung perasaan penumpang kami.''

Baca Juga: Pengen Ketemu Aktor dan Idol Korea Selatan? Kunjungi 4 Destinasi Wisata Ini

Duh, ada-ada saja ya netizen yang satu ini travelers!

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak