Cuma Modal Pisang, Perempuan 69 Tahun Sukses Gagalkan Perampokan

Uang terancam, pisang pun melayang.

Dany Garjito | Amertiya Saraswati
Rabu, 06 Februari 2019 | 14:30 WIB
Ilustrasi Pisang di Toko (Pixabay/StockSnap)

Ilustrasi Pisang di Toko (Pixabay/StockSnap)

Guideku.com - Aksi seorang perempuan pemilik minimarket dalam menggagalkan pencurian sukses menjadi viral dan menuai pujian. Tak heran, perempuan tersebut berhasil mengusir pencuri dengan bermodal pisang saja.

Dilansir dari Nextshark, perempuan berusia 69 tahun bernama Seung-ae Kim itu merupakan pemilik A&J Convenience di Ontario.

Saat kejadian berlangsung, Seung-ae Kim sedang bekerja menjaga toko bersama suaminya sambil makan pisang. Tak lama berselang, seorang pencuri masuk dan menuntut Seung-ae Kim untuk membuka mesin kasir.

Baca Juga: Tampilkan Atraksi Berbahaya dengan Bayi, Begpacker Rusia Ini Tuai Kecaman

Namun, bukannya merasa terancam, perempuan berusia 69 tahun ini malah mengambil pisang yang ada di sampingnya dan mulai memukuli si pencuri.

Pemilik Toko Gagalkan Pencurian dengan Pisang (instagram.com/nextshark)
Pemilik Toko Gagalkan Pencurian dengan Pisang (instagram.com/nextshark)

 

Awalnya, pencuri tersebut tak mau menyerah dan terus berusaha membuka mesin kasir. Barulah setelah kena timpuk pisang berkali-kali, pencuri ini pun menyerah.

Baca Juga: Muslim Friendly, Kini Tempat Persewaan Kimono di Jepang Dilengkapi Hijab

Terlihat pula dalam rekaman video CCTV bahwa pencuri itu berjalan menjauh sementara sang pemilik melempar pisang di tangannya ke si pencuri.

Saat ditanya, Seung-ae Kim sendiri mengaku jika fokusnya saat itu adalah melindungi suaminya dari si pencuri.

Untung saja, tak ada yang terluka dalam insiden pencurian ini. Aksi pencuri juga berhasil digagalkan berkat keberanian sang pemilik menggunakan pisang.

Baca Juga: Makin Cantik, Begini Kabar Terbaru dari Bintang Iklan Biskuit Afiqah

Meski begitu, polisi tetap mengingatkan pemilik dan pegawai toko lainnya agar tidak sembarangan menyerang pencuri terlebih jika si pencuri membawa senjata tajam.

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak