Bikin Auto Laper, Sekarang Ada Lilin Terapi Beraroma Mie Goreng

Baru dipajang sebentar lilin terapi ini langsung sold out.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Kamis, 14 Februari 2019 | 17:00 WIB
Ilustrasi mi instan. (Pixabay/Iwalislamudin)

Ilustrasi mi instan. (Pixabay/Iwalislamudin)

Guideku.com - Nggak cuma Indonesia aja genks, rupanya kuliner mie goreng ini juga tengah digandrungi oleh masyarakat di Australia.

Saking nagihnya dengan kuliner anak kos ini, sebuah toko online di Australia beberapa waktu lalu menciptakan sebuah lilin terapi beraroma mie goreng lho.

Ini dia Grey Lines, sebuah toko online di Australia yang telah menciptakan penemuan unik yakni lilin terapi beraroma mie goreng.

Baca Juga: Raisa Melahirkan, Resort Magelang Ini Punya Jasa Besar

Lilin terapi beraroma mie goreng. (www.greylines.com.au)
Lilin terapi beraroma mie goreng. (www.greylines.com.au)

 

Dipantau Guideku.com dari laman resmi Grey Lines, www.greylines.com.au, lilin terapi unik ini dibanderol dengan harga 29,95 dollar Australia atau kurang lebih setara dengan Rp 290 ribuan.

Meski harga lilin terapi beraroma ini sedikit mahal, nampaknya mie goreng ini berhasil menarik perhatian banyak orang.

Baca Juga: 5 Cokelat Terenak di Minimarket, Cocok untuk Kado Valentine

Buktinya, saat ini lilin terapi beraroma mi goreng atau Mi Goreng Noodles Scented Candle ini sudah sold out alias habis terjual.

Lilin terapi beraroma mie goreng. (www.greylines.com.au)
Lilin terapi beraroma mie goreng. (www.greylines.com.au)

 

Berdasarkan informasi dari website resmi Grey Lines, saat menyala lilin tersebut bisa bertahan sampai dengan 30 jam lho.

Baca Juga: Berawal dari Iseng, Lukisan Kakek Ini Bikin Kuil Jadi Makin Cantik

Sempat diunggah di akun Instagram @greylinesau, lilin terapi beraroma mie goreng ini juga turut mendapatkan respon beragam dari netizen. 

Lilin terapi beraroma mie goreng. (Instagram/@greylinesau)
Lilin terapi beraroma mie goreng. (Instagram/@greylinesau)

 

''Ketika kita terlalu miskin untuk membeli mie goreng, kita bisa menggunakan lilin yang satu ini,'' ungkap salah seorang netizen.

Baca Juga: Jarang yang Tahu, Ternyata ini Alasan Barbershop Gunakan Lampu Tiga Warna

''Aku berniat untuk membelinya, aku sangat suka mie goreng,'' imbuh netizen lainnya.

Ternyata Grey Lines ini merupakan toko online yang kerap menjual barang-barang unik.

Bukan cuma mie goreng, ternyata Grey Lines juga punya lilin terapi beraroma daging asap, bir hingga burger.

Travelers pasti juga penasaran kan gimana bau asli dari lilin terapi beraroma mie goreng ini?

 

Berita Terkait TERKINI
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Konsumsi makanan pedas ternyata juga baik untuk menjaga kesehatan jantung....
food | 14:30 WIB
Mau coba bikin sandwich telur lipat? Simak resep yang dibagikan Chef Devina Hermawan berikut....
food | 12:45 WIB
Catat tempat dan tanggalnya ya!...
food | 17:13 WIB
Bisa jadi alternatif pengganti nasi, inilah beberapa sumber karbohidrat yang juga kaya nutrisi....
food | 17:26 WIB
Mau jualan apa saat bulan puasa nanti? Inilah berapa jajanan paling laris di bulan Ramadhan....
food | 16:08 WIB
Tampilkan lebih banyak