Sedih, Remaja Ini Buta Gara-gara Terlalu Sering Konsumsi Kentang Goreng

Remaja laki-laki ini rutin konsumsi kentang goreng setiap hari dalam waktu 10 tahun terakhir.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Rabu, 04 September 2019 | 21:00 WIB
Ilustrasi Kentang Goreng Keju (Pixabay/sharonang)

Ilustrasi Kentang Goreng Keju (Pixabay/sharonang)

Guideku.com - Sudah bukan rahasia lagi memang, kalau kentang goreng menjadi junk food primadona berbagai kalangan. Namun menyantap kentang goreng setiap hari, ternyata tidak baik bagi kesehatan tubuh lo. 

Belum lama ini, publik dikejutkan dengan kisah remaja laki-laki yang mengalami buta dan sebagian telinganya tuli akibat terlalu sering mengonsumsi junk food.

Remaja ini sering mengonsumsi keripik kentang merek Pringles, kentang goreng, sosis, olahan roti putih dan ham selama sepuluh tahun terakhir.

Baca Juga: Sensasi Bermalam di Kentang Raksasa, Segini Tarifnya

Dilansir GuideKu.com dari laman Asia One, Rabu (4/9/19), remaja asal Inggris yang disamarkan identitasnya ini menjalani diet karena kondisi tubuhnya.

Meskipun makan banyak, remaja ini malah seperti anak yang kekurangan gizi.

Peristiwa ini merupakan kasus yang pertama kali terjadi di Inggris.

Baca Juga: Ngakak Kesel, Ketika Realita Kentang Goreng Keju Jauh dari Ekspektasi

Ilustrasi kentang goreng. (Pixabay/hansbenn)
Ilustrasi kentang goreng. (Pixabay/hansbenn)

Remaja ini mengonsumsi makanan cepat saji sejak duduk di bangku sekolah dasar dan tidak suka sayuran serta buah.

Dr Denize Atan, yang bertugas di Rumah Sakit Universitas Bristol NHS Foundation sempat menulis tentang kasus bocah lelaki itu.

Mengonsumsi junk food secara berlebihan menyebabkan remaja tersebut mengalami kekurangan vitamin yang akhirnya merusak saraf optiknya.

Baca Juga: Tak Sembarang Desain, Ternyata Ini Fungsi Kemasan Kentang Goreng

Padahal saraf optik tadi berfungsi untuk menghubungkan mata ke otak.

Kondisi ini disebut dengan nutritional optic neuropathy (NON), yang biasanya hanya terjadi di negara yang kesulitan akses makanan.

Dr Atan menyebutkan kebutaan anak muda itu disebabkan dari junk food serta penyait gangguan asupan makanan yang terbatas atau AFRID.

Bagi yang hobi mengonsumsi junk food, sepertinya Anda harus mulai membatasi diri dan beralih ke gaya hidup sehat ya.

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak