Tikus Masuk Penggorengan Kentang, Restoran Cepat Saji Texas Ditutup

Nah lho, kok bisa?

Dany Garjito | Aditya Prasanda
Jum'at, 06 September 2019 | 19:00 WIB
Ilustrasi tikus. (Pixabay/Thomas_AU)

Ilustrasi tikus. (Pixabay/Thomas_AU)

Guideku.com - Whataburger merupakan salah satu gerai makanan cepat saji paling populer di Texas, Amerika Serikat.

Namun kepopuleran tersebut agaknya goyah akibat insiden yang belum lama ini terjadi. Sebab sebuah video viral yang beredar di beragam media sosial pekan lalu boleh jadi akan membuatmu berpikir dua kali menyantap cheeseburger dan kentang goreng di restoran tersebut.

Semua bermula ketika seorang pelanggan bernama Brushawn Lewis menyambangi gerai Whataburger cabang kota Bastrop di Texas.

Saat hendak memesan makanan, dari meja kasir ia melihat seekor tikus menyelinap di sekitar meja penggorengan kentang.

Sontak, Lewis mengambil kamera dan merekamnya. Tak lupa ia memberitahu pegawai Whataburger soal keberadaan si tikus berukuran kecil tersebut.

"Baik, semua pelanggan yang telah melakukan pemesanan akan kami kembalikan uang kalian," ungkap seorang karyawan Whataburger. Sementara pengumuman tersebut diutarakan, si tikus berlari sepanjang meja penggorengan.

(Youtube Randomish)
(Youtube Randomish)

 

Seseorang dalam video tampak hendak menangkap tikus itu menggunakan penyaringan besi namun ia kalah gesit dengan tikus cerdik yang menyelinap di sela-sela rak.

Penangkapan tak berhenti sampai di situ, hingga si tikus merasa tersudut dan terjebak. Menolak ditangkap, ia memilih mati secara terhormat. Si tikus melompat menuju penggorengan kentang.

(Youtube Randomish)
(Youtube Randomish)

 

Karyawan Whataburger berusaha mengangkat bangkai tikus yang mendidih dari penggorengan namun petugas lain tampak panik dan kebingungan mematikan mesin penggorengan tersebut.

Video yang dibagikan Lewis melalui Facebook itu lantas viral dan ditonton lebih dari dua juta kali, di-repost berulang kali di Twitter, diunggah di Youtube dan diangkat berbagai media.

Sementara itu, melalui keterangan tertulis, pegawai restoran mengaku sudah membersihkan seluruh area restoran dan menangani kasus ini secara serius.

"Seluruh area restoran telah kami bersihkan dan sekali lagi kami tegaskan insiden ini belum pernah terjadi sebelumnya," tulis manajemen pusat Whataburger.

Sementara itu, hingga berita ini diturunkan gerai Whataburger cabang Bastrop sementara ditutup hingga waktu yang belum dapat dipastikan.

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak