Ilmuwan Bikin Alat Pengaduk Kopi, Netizen: Sudah Ada, Namanya Sendok

"Kau anggap aku apa? - sendok," tulis netizen.

Dany Garjito | Fitri Asta Pramesti
Rabu, 15 Januari 2020 | 17:00 WIB
Ilustrasi kopi. (Pixabay/Shixugang)

Ilustrasi kopi. (Pixabay/Shixugang)

Guideku.com - Beberapa waktu lalu ilmuwan telah membuat inovasi untuk alat pengaduk kopi.

Begitu penemuan ini diunggah di media sosial, warganet memberikan respon yang menggelitik.

Awalnya, akun twitter Mashable (@mashable) mengunggah video penampakan dan kinerja alat pengaduk yang diklaim ramah lingkungan ini.

Baca Juga: Seolhyun AOA Diserang Monyet di Bali, Begini Reaksinya

Dijelaskan, kedai penjual kopi selama ini masih menggunakan alat pengaduk berbahan plastik sekali pakai.

Temuan Alat Pengaduk Kopi. (twitter.com/mashable)
Temuan Alat Pengaduk Kopi. (twitter.com/mashable)

Semakin banyak kopi yang dibuat, maka semakin banyak pula alat pengaduk dari plastik yang terbuang.

Maka hadirlah si alat pengaduk yang memiliki cara kerja memutar cup atau tumblr kopi secara otomatis.

Baca Juga: Raja dan Ratu Kerajaan Agung Sejagat Ditangkap Polisi

Selepas penemuan oleh ahli desain produk asal New York ini diunggah di twitter, para netizen pun langsung memberikan berbagai respon.

Salah satu yang menarik adalah respon netizen tentang adanya teknologi yang sudah lebih dulu ditemukan dan terjamin ramah lingkungan yakni sendok.

Melalui akun twitter @catuaries, netizen itu membalas postingan temuan alat pengaduk dengan mengunggah foto sendok.

Baca Juga: Nyobain Kopi Gunung Slamet, Laris Sejak Zaman Belanda!

Temuan Alat Pengaduk Kopi. (twitter.com/catuaries)
Temuan Alat Pengaduk Kopi. (twitter.com/catuaries)

Postingan sendok dari @catuaries ini pun langsung mendapatkan banyak respon dari netizen.

"Kau anggap aku apa? - sendok," tulis seorang warganet.

"Kalau mati lampu tidak bisa mengaduk kopi. Halah," tulis warganet lain.

Selain itu, ada pula netizen yang mengunggah foto alat pengaduk andalan versinya yakni bungkus kopi itu sendiri.

Temuan Alat Pengaduk Kopi. (twitter.com/tahuluk)
Temuan Alat Pengaduk Kopi. (twitter.com/tahuluk)

Meskipun begitu, ada pula yang pro terhadap temuan alat pengaduk kopi itu.

"Ya itu kan kalo di rumah. Kalo di tempat jual minuman atau kafe misalnya kayak Starbucks, mengaduk ratusan ribu gelas tiap hari, kalau pake metal spoon malah boros air buat nyucinya tidak sih. Tidak mungkin juga satu sendok dipakai berkali-kali kan, pasti dicuci dulu," tulis seorang warganet.

Postingan sendok dari akun @catuaries ini telah mendapatkan 1,4 ribu likes dan 1,3 ribu retweet. 

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak