Viral Foto Cabai Goreng Tepung, Netizen: Pas Digoreng Apa Tidak Meledak?

Cabai dibalur dengan tepung kemudian digoreng layaknya camilan, seperti apa rasanya ya?

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Rabu, 22 Januari 2020 | 10:00 WIB
Cabai goreng tepung. (Twitter/@FOODFESS2)

Cabai goreng tepung. (Twitter/@FOODFESS2)

Guideku.com - Cabai umumnya diolah menjadi sambal dan disantap dengam nasi atau lauk pauk. Namun belakangan, viral potret camilan cabai krispi yang dibalut dengan tepung layaknya ayam goreng.

Potret camilan cabai goreng tepung ini mendadak viral usai diunggah oleh akun Twitter @FOODFESS2.

"Ngemil kuy fess," cuit akun Twitter @FOODFESS2 dikutip Guideku.com, Selasa (21/1/2020).

Baca Juga: Diduga Maling, Pedagang Pasar Ulek Mulut Wanita Pakai Cabai

Dari foto yang diunggah, tampak sekumpulan cabai berwarna merah diletakkan di atas piring. Cabai-cabai tersebut terlihat baru saja digoreng menggunakan tepung.

Camilan cabai goreng tepung dengan tampilan tak biasa ini tentu saja mendadak ramai diperbincangkan oleh netizen.

Cabai goreng tepung. (Twitter/@FOODFESS2)
Cabai goreng tepung. (Twitter/@FOODFESS2)

 

Baca Juga: Lomba Makan Cabai Terpedas di Dunia, Ekspresi Peserta Bikin Ikut Kepedesan

Tidak sedikit netizen yang perutnya merasa mules ketika melihat tampilan dari camilan cabai goreng tepung tersebut.

Travelers pasti juga terbayang bukan, seberapa pedas camilan cabai goreng tepung ini?

"Apakah tidak meledak saat digoreng?" sebut salah seorang netizen.

Baca Juga: Cicipi Cabai Terpedas di Dunia, Pria Ini Langsung Masuk ICU

"Pedasnya pasti melebihi komentar netizen," imbuh netizen lainnya.

"Habis nyemil di rumah kamu, bukannya balik ke rumahku malah balik ke Rahmatullah aku nder," timpal netizen lain.

Wah, camilan cabai goreng tepung ini terlihat menggugah selera sekaligus was-was ya. Travelers tertarik untuk mencoba cabai goreng tepung di atas ini?

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak