Viral Pelajar Marahi Anak Main di McD, Netizen: Itu Bukan Tempat Belajar

Pelajar itu merasa terganggu dan tidak bisa fokus belajar.

Dany Garjito | Fitri Asta Pramesti
Rabu, 29 Januari 2020 | 19:30 WIB
Ilustrasi marah. (Pixabay/RobinHiggins)

Ilustrasi marah. (Pixabay/RobinHiggins)

Guideku.com - Baru-baru ini, kisah tentang seorang pelajar asal Malaysia yang memarahi anak-anak yang sedang bermain di restoran cepat saji McDonald's ramai dipebincangkan di media sosial.

Usut punya usut, pelajar perempuan itu terganggu konsentrasi belajarnya lantaran bisingnya suara anak-anak  yang sedang bermain.

Dilansir dari laman World of Buzz, Rabu (29/1/2020), kisah ini viral setelah seorang netizen mengunggah detil kejadian ini melalui akun twitter pribadinya yang bernama @anas_cik.

Baca Juga: Fotonya Nangkring di Badan Truk, Begini Reaksi Chef Renatta

Dalam cuitannya itu, diceritakan awalnya Cik Anas yang tengah berada di McDonals's cabang Shah Alam melihat dua anak yang sedang asyik berlari kesana kemari. Hal ini, membuat suasana restoran semakin ramai.

Selang beberapa menit, imbuh Anas, tiba-tiba seorang pelajar yang berasal dari sebuah meja yang berisi sekitar 10 pelajar lainnya, datang menghampiri dua anak itu dan meminta mereka untuk diam.

Cuitan Anas Soal McD Bukan Tempat Belajar. (twitter.com/cik_anas)
Cuitan Anas Soal McD Bukan Tempat Belajar. (twitter.com/cik_anas)

Anas menyebut, dengan nada tinggi si pelajar tadi menyebut anak-anak tadi menganggu konsentrasi belajarnya.

Baca Juga: Out of The Box, Bar di Jakarta Ini Dari Luar Penampakannya Mirip Warteg

"Bisa tidak kamu diam? Kalia berdua menganggu konsentrasi belajar kami. Kalian sangat berisik, kami tidak bisa fokus," tulis Anas menirukan komplain si pelajar.

Mengetahui hal ini, imbuh Anas, orang tua dari kedua anak itu bergegas menyuruh mereka untuk diam. Anas pun merasa hal yang dilakukan pelajar serta orang tua si anak bukan tindakan yang tepat.

Ternyata bukan Anas saja yang merasa aneh, karena beberapa menit kemudian, seorang pelanggan dari meja lain datang ke meja si pelajar dan mengingatkan bahwa McDonald's bukanlah sebuah tempat belajar layaknya perpustakaan.

Baca Juga: Viral Boba 5 Liter Botolnya Gede Banget, Netizen: Assalamualaikum Diabetes

Selepas diposting, netizen pun memberikan respon beragam di kolom komentar.

Beberapa netizen kompak tidak setuju dengan apa yang dilakukan oleh pelajar itu.

"Aku penasaran, kenapa harus datang ke tempat makan ramai kayak Mcd kalau ingin belajar," tulis netizen.

"Mau belajar di Mcd boleh, tapi harus tahu waktu dan keadaan. Jangan sampai mengorbankan orang lain demi keinginan sendiri."

"Kalau mau belajar ya jangan ke Mcd. Itu bukan tempat belajar," imbuh netizen lainnya.

Postingan Anas yang ikut menyertakan fotonya membawa kardus bertuliskan 'McD Tempat Makan Bukan Tempat Study' ini telah mendapatkan lebih dari 35 ribu retweet dan 25 ribu likes.

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak