Derita Virus Corona, Pasien Rumah Sakit di Wuhan Malah Diberi Sup Kura-Kura

Sup kura-kura ini disebut warga Wuhan mampu mempercepat penyembuhan segala penyakit.

Rima Sekarani Imamun Nissa | Arendya Nariswari
Selasa, 11 Februari 2020 | 13:00 WIB
Kura-kura tempurung lunak. (Pixabay/@nataniel67)

Kura-kura tempurung lunak. (Pixabay/@nataniel67)

Guideku.com - Jumlah pasien virus corona di Wuhan, terus meningkat seiring berjalannya waktu. Anehnya, pasien virus corona ini justru disebut mendapatkan asupan nutrisi dari sup kura-kura yang disediakan oleh pihak rumah sakit.

Padahal, seperti yang telah kita ketahui sebelumnya, seseorang diduga menderita virus corona akibat mengonsumsi daging hewan liar seperti ular, kelelawar hingga trenggiling.

Dikutip Guideku.com dari laman Dailymail, Selasa (11/2/2020), pihak rumah sakit di Wuhan ini memberikan sup kura-kura kepada pasien virus corona saat makan malam tiba.

Baca Juga: Viral Cireng Dimasak Pakai Minyak Jelantah, Netizen: Virus Corona Left Chat

Melihat video singkat yang diunggah oleh media lokal Wuhan, tampak sejumlah pasien virus corona tengah menjalani masa karantina di sebuah tempat.

Tak lama kemudian, seorang pasien virus corona sambil membawa makanan menyebutkan bahwa ada daging kura-kura untuk makan malam mereka.

Sup kura-kura tempurung lunak. (YouTube)
Sup kura-kura tempurung lunak. (YouTube)

"Makanan hari ini ada daging kura-kura tempurung lunak untuk makan malam," sebut pasien pria tersebut.

Baca Juga: Virus Corona Merebak, Seperti Ini Proses Pemulangan Turis China di Bali

Sup kura-kura ini rupanya memiliki julukan 'Jia Yu' yang dalam bahasa Mandarin artinya daging bergizi untuk pengobatan tradisional khas China.

Penduduk sekitar percaya bahwa sup kura-kura yang kaya protein ini akan membantu orang-orang pulih dari virus corona lebih cepat.

Biasanya kura-kura tempurung lunak ini diambil dari alam liar dan peternakan. Umumnya, daging kura-kura ini akan direbus terlebih dahulu untuk kemudian dibuat kaldu sup.

Baca Juga: Virus Corona Bikin Sepi Wisatawan, Bali Mendadak Dijuluki Kota Hantu

Berbeda dari kebanyakan kura-kura, jenis daging yang digunakan untuk membuat sup ini teksturnya lebih kembut dan kenyal.

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak