Nggak Kenal Kapok! Pedagang Daging Hewan Liar di China Siap Jualan Lagi

Mereka siap jualan daging hewan liar lagi begitu wabah virus corona mereda.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Rabu, 19 Februari 2020 | 12:00 WIB
Ilustrasi kelelawar. (Pixabay/dustinthewind)

Ilustrasi kelelawar. (Pixabay/dustinthewind)

Guideku.com - Siapa bilang perdagangan daging hewan liar sebagai kuliner ekstrem di China bakal hilang akibat virus corona? Buktinya para pedagang setempat baru-baru ini mengaku akan kembali berbisnis.

Dilansir dari World of Buzz, penjual binatang liar di China mengatakan bahwa jika tiba waktunya wabah virus corona sudah usai, mereka bakal kembali berjualan seperi biasanya.

Seorang pedagang mengatakan pada Reuters bahwa ia kini menyimpan daging hewan liar di lemari pembeku. Jadi saat wabah virus corona selesai, ia bisa langsung menjual daging tersebut.

Baca Juga: Dapat Orderan Bumil Ngidam, Driver Ojol Antar Bakpia dari Jogja ke Jakarta

Penjual ini bahkan mengaku menyimpan beberapa potong daging buaya dan rusa.

Sementara itu, pedagang lainnya ada yang mengaku menyimpan daging anjing, kera, dan merak.

Ilustrasi makanan ekstrem di China. (Pixabay/blog7777)
Ilustrasi makanan ekstrem di China. (Pixabay/blog7777)

Alasan utama para pedagang daging binatang liar masih nekat akan berjualan kembali bisa dibilang cukup sederhana. Kuliner ekstrem memang masih banyak peminatnya.

Baca Juga: Menyalahgunakan Jabatan Ayah, Remaja Ini Kabur dari Wilayah Isolasi Corona

Mengonsumsi daging binatang liar di China disebut telah menjadi simbol kesehatan dan kekayaan.

Virus Corona Covid-19 masih menjadi momok di China, dengan jumlah korban terus mengalami peningkatan. (Shutterstock)
Virus Corona Covid-19 masih menjadi momok di China, dengan jumlah korban terus mengalami peningkatan. (Shutterstock)

Sementara itu, dikutip dari worldometers.info, hingga Selasa (18/2/2020) kemarin, setidaknya tercatat ada 73.332 kasus Covid-19 di seluruh dunia, dan 12.712 di antaranya dinyatakan telah berhasil sembuh.

Namun, masih ada 58.747 pasien yang terinfeksi virus corona, dengan 11.795 di antaranya dalam kondisi serius atau kritis. (*Dany Garjito)

Baca Juga: Ngeri-ngeri Heran, Begini Jadinya Ketika Kopi Susu Dicampur Tolak Angin

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak