Disangka Makanan Kucing, Kisah Wanita Salah Beli Ini Bikin Warganet Ngakak

Bicara soal makanan kucing, belum lama ini publik dibuat tertawa dengan salah satu foto yang diunggah oleh sebuah akun Twitter.

Silfa Humairah | Arendya Nariswari
Kamis, 21 Mei 2020 | 10:15 WIB
Ilustrasi kucing (unsplash.com)

Ilustrasi kucing (unsplash.com)

Guideku.com - Disangka Makanan Kucing, Kisah Wanita Salah Beli Ini Bikin Warganet Ngakak.

Sebagai seorang pencinta kucing, tentu saja beberapa orang sangat memperhatikan asupan gizi hewan peliharaannya tersebut. Tak sulit untuk menemukan asupan gizi untuk hewan peliharaan karena kini mulai banyak supermarket atau swalayan yang memang menjual makanan kucing.

Makanan kucing biasanya dijual dalam bentuk kemasan berupa kantung plastik, dan juga kaleng untuk yang berjenis basah atau wet food.

Baca Juga: Mengenal Tradisi Grebeg Syawal di Yogya, Sambut Hari Raya Idul Fitri

Bicara soal makanan kucing, belum lama ini publik dibuat tertawa dengan salah satu foto yang diunggah oleh sebuah akun Twitter.

Pasalnya dalam foto tersebut, wanita ini menawarkan satu plastik bahan makanan bergambar kucing. Sekilas memang barang tersebut mirip dengan makanan kucing kiloan.

Di kemasan tersebut terdapat gambar dua ekor kucing lucu sedang duduk berdampingan.

Baca Juga: Sajian Spesial Lebaran, Pastel Choco Banana Tampilannya Mirip Jalangkote

Disangka Makanan Kucing, Kisah Wanita Salah Beli Ini Bikin Warganet Ngakak. (Twitter/@mbanyaaa)
Disangka Makanan Kucing, Kisah Wanita Salah Beli Ini Bikin Warganet Ngakak. (Twitter/@mbanyaaa)

"Dijual ini berapa terserah, salah beli kirain makanan kucing," tulis akun Twitter @mbanyaaa dikutip Suara.com, Rabu (20/5/20).

Rupanya, bungkusan tersebut bukanlah makanan kucing, melainkan sagu mutiara. Namun memang, merek sagu mutiara tersebut bertuliskan dan bergambarkan kucing.

Sagu mutiara ini biasanya digunakan sebagai bahan baku untuk membuat bubur, cendol, serta kue.

Baca Juga: Bikin Warganet Melongo, Muncul Variasi Nasi Padang dalam Bentuk Kue Pie

Diduga terburu-buru, wanita ini mungkin tidak terlalu memperhatikan bahan makanan yang dibelinya tersebut saat berada di swalayan atau supermarket.

Sontak, tidak sedikit warganet lainnya yang tertawa ketika mendengar kejadian yang dialami oleh wanita ini. Beberapa orang bahkan menimpali gurauan saat memberikan tanggapan lewat kolom komentar.

"Yakali kucing makan cendol," sebut salah seorang warganet.

"Astaga, masker aku retak, wakakaka," imbuh warganet lainnya.

"Ngakak juga sih, kenapa ada gambar kucing di tepung sagu," timpal warganet lain.

Hingga artikel ini ditulis, cuitan sekaligus foto sebungkus mutiara sagu yang disangka makanan kucing tersebut telah viral dan mendapatkan dua ribu lebih retweets serta enam ribu likes dari warganet. Duh, ada-ada saja ya!

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak