New Normal di Kedai Kopi, Warganet: Niatnya Ngopi Malah Kayak Jenguk Napi

Kini ada sekat atau bilik yang terbuat dari kaca bening di masing-masing meja makan

Silfa Humairah
Kamis, 11 Juni 2020 | 10:00 WIB
Ilustrasi minum kopi. (Unsplash)

Ilustrasi minum kopi. (Unsplash)

Guideku.com - Penerapan new normal di restoran atau kafe sedang diaplikasikan. Selain wajib menggunakan masker, para karyawan restoran juga mulai mengenakan faceshield saat melayani pengunjung.

Serta yang menarik perhatian, adanya sekat atau bilik yang terbuat dari kaca bening di masing-masing meja makan.

Hal ini terlihat dalam sebuah foto yang diunggah akun @uyosr2 di media sosial Twitter.

Baca Juga: Sebelum New Normal, 4 Destinasi Wisata Ini Sudah Ramai Pengunjung?

Diketahui, foto tersebut diambil di kedai kopi The Atjeh Connection, Jakarta.

New Normal di Kedai Kopi. (dok: Instagram/ichalgeek )
New Normal di Kedai Kopi. (dok: Instagram/ichalgeek )

"Niatnya pengen ngopi bareng temen-temen malah kayak jd jenguk napi," tulis @uyosr2. Cuitan tersebut pun viral, bahkan sudah mendapat lebih dari 16,4 ribu retweet dan lebih dari 25 ribu likes.

Tentu saja ini menimbulkan tanggapan beragam dari warganet lain.

Baca Juga: Orang Ini Nekat Panaskan Pizza di Lampu Kabin Pesawat, Jorok Kebangetan

Banyak yang bilang sekat bening tersebut malah mirip seperti bilik pemilu, bahkan warnet (warung internet).

"Kalo sambil nugas depan laptop, jd bat kaya warnetnya :)," tulis akun @itsegaaee.

Adapula yang berkomentar sarkas, "Syukurlah virusnya tidak bisa lewat atas sekat hufff," komentar @marchstevean.

Baca Juga: Sederhana Aja Bikinnya, Yuk Buat Pizza Mi Instan Berikut Ini!

Cuitan tersebut lantas dibalas oleh akun @lialistiawt, "Nanti kalau disekat kiri, kanan, atas, udah kayak ikan cupang lagi ngobrol di akuarium masing-masing," ungkapnya.

Lainnya justru terfokus pada kenyamanan ngobrol saat berada di kafe bersama teman-teman.

"Itu apa kedengeran yah ngobrol nya? Udah pake masker di sekat pula. Mending WA-an aja kali," tulis @tyo_ngroho.

Baca Juga: Resep Bubur Bayam, Sambut New Normal dengan Sajian Bergizi

Kalau kamu gimana? Setuju nggak dengan adanya pembatas di meja makan saat sedang 'nongkrong' gini?(Dinda Rachmawati) 

Berita Terkait TERKINI
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Konsumsi makanan pedas ternyata juga baik untuk menjaga kesehatan jantung....
food | 14:30 WIB
Mau coba bikin sandwich telur lipat? Simak resep yang dibagikan Chef Devina Hermawan berikut....
food | 12:45 WIB
Catat tempat dan tanggalnya ya!...
food | 17:13 WIB
Bisa jadi alternatif pengganti nasi, inilah beberapa sumber karbohidrat yang juga kaya nutrisi....
food | 17:26 WIB
Mau jualan apa saat bulan puasa nanti? Inilah berapa jajanan paling laris di bulan Ramadhan....
food | 16:08 WIB
Tampilkan lebih banyak