Ramah Lingkungan, Botol Air Mineral Kemasan Ini Tampak Elegan

Botol air mineral ini mendapat banyak apresiasi dari publik atas langkah ramah lingkungannya.

Arendya Nariswari | Hiromi Kyuna
Sabtu, 29 Mei 2021 | 09:00 WIB
Ilustrasi botol minum. (Pixabay/Hans)

Ilustrasi botol minum. (Pixabay/Hans)

Guideku.com - Air mineral merupakan salah satu kebutuhan penting bagi tubuh. Di pasaran, banyak sekali merek air mineral kemasan yang dijual.

Air mineral ini umumnya dikemas dengan botol plastik lengkap dengan label berisi informasi. Akun TikTok @anadhirul, mengapresiasi salah satu merek air mineral ternama, AQUA, atas kemasan ramah lingkungannya.

Dalam video tersebut, ia menunjukkan kemasan AQUA botol berukuran 1,5 liter. Botol tersebut tertulis terbuat dari 100 persen plastik daur ulang.

Baca Juga: Bikin Heran, Wanita Ini Singkirkan Selai Nanas Pada Nastar Sebelum Disantap

Menariknya, kemasan tersebut juga tak menggunakan label plastik sehingga lebih ramah lingkungan. Informasi seputar air kemasan tersebut dicetak timbul pada botol kemasan itu. Hal ini membuat kemasan ramah lingkungan AQUA terlihat lebih cantik dan elegan.

Botol kemasan AQUA ramah lingkungan (TikTok @anadhirul)
Botol kemasan AQUA ramah lingkungan (TikTok @anadhirul)

"Untuk tim desain produk AQUA, saya mewakili rakyat Indonesia mengucapkan terima kasih! Kalian luar biasa! Untuk desain botol yang cantik dan elegan ini," tulisnya dalam video tersebut.

Botol ramah lingkungan ini merupakan inovasi Danone-AQUA yang disebut dengan AQUA Life. Inovasi ini merupakan perwujudan dari gerakan #BijakBerplastik Danone-AQUA melalui pengumpulan sampah, edukasi konsumen, dan inovasi kemasan.

Baca Juga: Gunakan Kode HOPE, Perusahaan Karoseri Terkemuka Akan Ramaikan Bursa Saham

AQUA Life pertama kali diluncurkan di Bali pada akhir tahun 2018, yang kemudian ikut diluncurkan juga di Jakarta pada tahun 2019. 

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Lebih dari seribu komentar memenuhi unggahan ini.

"Iya sumpah. Aku sebagai anak teknik lingkungan mengucapkan, AQUA keren banget! Ini mimpiku kedepannya, ternyata AQUA sudah menyediakannya," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Setengah Mati Buka Kaleng Biskuit, Pas Dibuka Isinya Malah Zonk

Warganet lain ikut berkomentar. "Cinta banget sama botol AQUA yang sekarang," ujar warganet ini.

"Salut banget. Karena sebenarnya yang label plastik itu nggak ada gunanya juga. Kalo untuk logo merek, gue yakin nggak ada yang bisa ngalahin AQUA," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hanya dalam waktu 1 hari, video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.

Baca Juga: Bikin Kaget, Pria Ini Dikirimi Ayam KFC untuk Syukuran Anak Aldebaran

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak