Sedang Viral di TikTok, Racikan Mangga Muda Ini Jadi Tren

Setelah ramai tren acar bawang putih, kini racikan spesial mangga muda tengah naik daun.

Hiromi Kyuna
Kamis, 17 Juni 2021 | 23:19 WIB
Ilustrasi mangga (Unsplash @ardievans)

Ilustrasi mangga (Unsplash @ardievans)

Guideku.com - Sosial media memang memiliki kekuatan tersendiri dalam menciptakan tren. Salah satu tren yang kerap muncul dari sosial media adalah makanan unik dengan rasa enak.

Setelah sebelumnya tren acar bawang putih dan sriracha viral di TikTok, ada hal baru yang buat penasaran. Kali ini adalah tren mangga muda dengan racikan spesial.

Pemilik akun TikTok @agn.kl membagikan momen dirinya meracik mangga muda dengan rasa yang menggiurkan. Awalnya, ia memperlihatkan satu wadah berisi mangga muda yang telah dikupas dan dipotong-potong.

Baca Juga: Buat Seblak Pakai Daging Wagyu Mahal, Warganet: Penuh Kearifan Lokal

Mangga itu terlihat masih sangat muda dan juga memiliki rasa asam. Namun, memang itulah kunci dari tren makanan viral di TikTok ini.

Setelah mangga dipotong, ia menambahkan beberapa sendok gula, garam, dan bubuk cabai. Wadah tersebut kemudian ia tutup dan dikocok agar bumbu tercampur secara merata pada mangga muda.

Tren mangga muda (TikTok @agn.kl)
Tren mangga muda (TikTok @agn.kl)

Racikan ini cukup unik karena memadukan rasa asam dari mangga muda, manis, asin, dan juga pedas. Tak heran hal ini pun dengan cepat menjadi tren di sosial media TikTok.

Baca Juga: Sisca Kohl Jual Boba rp300 Juta, Warganet: Jiwa Miskinku Meronta

Akun-akun TikTok lainnya juga banyak yang membuat racikan serupa untuk dinikmati. Tentunya mangga muda dengan rasa spesial ini sangat segar dan nikmat dinikmati kapan saja.

Video ini pun menarik banyak perhatian warganet. Puluhan ribu komentar memenuhi unggahan ini.

"Setelah melihat video ini, saya bergegas mencuri mangga tetangga," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Dikira Mudah, Pria Ini Kerahkan Tenaga Ekstra untuk Buat Mangkuk Popcorn

Warganet lainnya ikut berkomentar. "Setelah acar bawang putih, timbul lah tren mangga muda," ujar warganet ini.

"Pengen coba ini, tapi kalo nyari mangga muda, nanti dikira hamil dan lagi ngidam," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hanya dalam 1 hari setelah diunggah, video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 5 juta kali di TikTok.

Baca Juga: Tak Waspada saat Beli Rice Cooker di Olshop, Warganet Ini Syok Lihat Isinya

Berita Terkait TERKINI
Rasa keju gurih yang kuat dari kue ini membuat kastengel menjadi favorit banyak orang, terutama untuk menyambut Idul Fit...
food | 11:00 WIB
Tak harus jauh-jauh ke Solo, bikin es teh kampul sendiri di rumah, yuk!...
food | 11:40 WIB
Supaya hidangan opor ayam tidak cepat basi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan....
food | 12:20 WIB
Coba bikin spaghetti yang lezat di rumah, yuk!...
food | 14:37 WIB
Mulai dari aneka kolak hingga gorengan, berikut deretan ide menu takjil Ramadan....
food | 15:52 WIB
Simak resep ayam kukus jahe di bawah ini!...
food | 15:29 WIB
Berikut resep kimbap sederhana yang bisa jadi pilihan menu buka puasa....
food | 11:26 WIB
Berbuka puasa hendaknya tidak hanya dengan minuman yang menyegarkan, tetapi juga tetap sehat....
food | 10:34 WIB
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Tampilkan lebih banyak