Makan Banyak Seharian, Berat Badan Pria Ini Malah Turun

Pria ini makan cukup banyak dalam sehari, namun berat badannya tidak naik.

Hiromi Kyuna
Minggu, 20 Juni 2021 | 21:27 WIB
Ilustrasi Makanan Korea (Pixabay/jyleen21)

Ilustrasi Makanan Korea (Pixabay/jyleen21)

Guideku.com - Setiap orang memiliki metabolisme tubuh yang berbeda-beda. Ada orang dengan metabolisme cepat dan ada juga yang sebaliknya.

Seorang pria menunjukkan makanan yang disantap sekaligus pembuktian betapa cepatnya metabolisme tubuhnya. Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @ravie.pie.

Di awal video ia menunjukkan berat tubuhnya adalah 64,2 kilogram. Ia menyantap nasi Padang dengan lauk dendeng batokok, sayur nangka, dan sambal pada pukul 10.00.

Baca Juga: Es Semangka India Ini Viral, Wadahnya Jadi Sorotan

Setelah itu, di pukul 13.00, pria ini memilih untuk makan croissant keju dengan teh apel panas untuk mengganjal perutnya. Ia kemudian kembali makan di pukul 15.00 dengan santapan nasi dan beef blackpaper serta tumis pokcoy.

Berat badan turun meski makan banyak (TikTok @ravie.pie)
Berat badan turun meski makan banyak (TikTok @ravie.pie)

Pukul 17.00, pria ini memilih untuk meminum susu almond. Susu almond yang ia sebut sangat enak itu dibeli di Starbucks.

Tak berhenti di situ, saat malam tiba tepatnya pukul 20.00, pria ini memilih untuk membuat roti bakar. Ia memanggang sebuah roti dengan mentega.

Baca Juga: Pedagang Ini Bikin Takoyaki Banyak dengan Cepat, Isisannya Jadi Sorotan

Roti itu kemudian ia beri taburan keju parut, cokelat, dan kental manis. Sebelum tidur, ia menimbang berat badan.

Rupanya berat badannya turun menjadi 63,5 kilogram. Berat badannya turun 0,7 kilogram meski makan banyak di hari tersebut.

Berat badan turun meski makan banyak (TikTok @ravie.pie)
Berat badan turun meski makan banyak (TikTok @ravie.pie)

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Ribuan komentar memenuhi unggahan ini.

Baca Juga: Pamer Piring Mewah, Harga Alat Makan Sisca Kohl Ini Bikin Kantong Bergetar

"Hah kok turun? Itu timbangannya rusak apa gimana heh? Bisa-bisanya," komentar warganet ini.

Warganet lainnya kemudian ikut berkomentar. "Astaga gue makan nambah 1 piring aja udah langsung ngembang," ujar warganet ini.

"Sama banget! Gue makan banyak nggak ngaruh, tetep segini aja badan gue hahaha," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Baca Juga: Viral Sajian Seblak Wagyu, Publik Ngiler Lihat Penampakannya yang Mewah

Sementara itu, hingga Minggu (20/6/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok,

Berita Terkait TERKINI
Mitos atau fakta? Benarkan nasi beku lebih sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes?...
food | 17:17 WIB
Berikut resep dan cara membuat makanan khas Thailand, mango sticy rice....
food | 14:22 WIB
Konsumsi makanan pedas ternyata juga baik untuk menjaga kesehatan jantung....
food | 14:30 WIB
Mau coba bikin sandwich telur lipat? Simak resep yang dibagikan Chef Devina Hermawan berikut....
food | 12:45 WIB
Catat tempat dan tanggalnya ya!...
food | 17:13 WIB
Bisa jadi alternatif pengganti nasi, inilah beberapa sumber karbohidrat yang juga kaya nutrisi....
food | 17:26 WIB
Mau jualan apa saat bulan puasa nanti? Inilah berapa jajanan paling laris di bulan Ramadhan....
food | 16:08 WIB
Hadir di Hoshinoya Bali, bar ini memperkenalkan seri minuman cocktail yang terinspirasi Hari Raya Nyepi....
food | 16:22 WIB
Resep masakan tahu cabe garem yang bisa dibuat anak kos dikala tanggal tua....
food | 17:47 WIB
Buah pisang juga mengandung nutrisi yang cukup baik untuk kesehatan. Bahkan, bila rutin mengkonsumsi pisang sebagai hida...
food | 10:29 WIB
Tampilkan lebih banyak