Keren, 5 Gunung Ini Sering Dijadikan Lokasi Upacara 17 Agustus

Upacara bendera paling anti mainstream dan dijamin seru. Yuk, ajak teman-temanmu ke sini!

Dinar Surya Oktarini | Arendya Nariswari
Senin, 13 Agustus 2018 | 09:55 WIB
Gunung Prau. (Instagram/@mt.prau)

Gunung Prau. (Instagram/@mt.prau)

Guideku.com - Tanggal 17 Agustus tinggal hitungan hari nih, guys. Jika biasanya upacara bendera dilakukan di gedung atau bahkan lapangan sekolah, Guideku.com punya referensi asyik, nih buat kalian.

Bagi teman travelers yang bosan upacara bendera di halaman kantor ataupun lapangan, ada baiknya kalian coba pergi ke Gunung.

Yup, nggak salah lagi, beberapa Gunung di Indonesia menjadi salah satu lokasi favorit para pendaki untuk melaksanakan upacara 17 Agustus lho guys.

Baca Juga: 5 Potret Kocak Chika Jessica Ketika Liburan di Jepang

Untuk keamanan, terkadang beberapa jalur pendakian terpaksa ditutup karena penuhnya pendaki yang ingin upacara bendera di atas Gunung.

Penasaran, kan? Berikut deretan gunung langganan upacara 17 Agustus yang telah dirangkum Guideku.com, Senin (13/98/18) dari berbagai sumber. Apakah teman travelers tertarik?

1. Gunung Merapi

Baca Juga: Begpacker, Cara Hina untuk Traveling?

Gunung Merapi. (Instagram/@btngunungmerapi)
Gunung Merapi. (Instagram/@btngunungmerapi)

Menjadi gunung berapi yang masih aktif, tampaknya tidak membuat para pendaki kemudian takut untuk pergi ke sini. Gunung Merapi ini di hari biasa selalu ramai dikunjungi para pendaki. Duh, lalu ramainya seperti apa ya, kalau 17 Agustus?

2. Gunung Semeru

Gunung Semeru. (Instagram/@gsemeru)
Gunung Semeru. (Instagram/@gsemeru)

Terkenal lewat film 5 cm, Gunung Semeru kini kian digandrungi oleh pendaki. Gimana nggak guys, dari sini kamu bisa melihat pemandangan di atas awan yang memanjakan mata banget. Nggak heran deh, gunung ini selalu ramai di musim liburan terutama menjelang tanggal 17 Agustus.

Baca Juga: Mengenal Sokotra, Pulau Cantik yang Terjebak di Tengah Perang

3. Gunung Prau

Gunung Prau. (Instagram/@mt.prau)
Gunung Prau. (Instagram/@mt.prau)

Bagi kalian yang berkunjung ke destinasi wisata Wonosobo, jangan lupa mampir ke sini ya! Wajib banget dikunjungi, nih buat para pendaki. Meskipun bukan musim liburan Gunung Prau tetap ramai dikunjungi.

Nggak kebayang kan, kalau 17 Agustus ramainya seperti apa? Di sini kalian juga bisa berkenalan dengan teman pendaki lain, lho. Kalau beruntung, kalian juga bisa dapat jodoh nih, hehe.

Baca Juga: 6 Gerai Makanan Promo Hari Kemerdekaan RI 2018, Ayo Serbu!

4. Gunung Merbabu

Gunung Merbabu. (Phinemo.com/Faiz Abi)
Gunung Merbabu. (Phinemo.com/Faiz Abi)

Gunung yang satu ini letaknya masih berdekatan dengan Gunung Merapi, guys. Sama-sama saling berdekatan, Gunung Merbabu juga nggak kalah keren, lho dengan Gunung Merapi. Gunung ini juga banyak dijadikan para pendaki yang berdomisili Magelang untuk upacara bendera 17 Agustus. Kamu tertarik?

5. Gunung Papandayan

Gunung Papandayan. (Phinemo.com/Faiz Abi)
Gunung Papandayan. (Phinemo.com/Faiz Abi)

Nah, Gunung Papandayan juga jadi favorit para pendaki, lho. Bagi kalian yang berdomisili di Jawa Barat, gunung yang satu ini bisa jadi alternatif kamu untuk upacara bendera 17 Agustus, lho. Siapa tau nih kamu bisa ketemu mojang cantik sesama pendaki gunung di sini.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak