Memiliki Spot Instagramable, Kastil Ini Diburu Turis Dunia

Pena Palace ini punya warna yang memikat jutaan pasang mata turis dunia. Kamu udah pernah ke sini belum?

Dinar Surya Oktarini | Arendya Nariswari
Senin, 20 Agustus 2018 | 17:30 WIB
Pena Palace, Kastil Instagramable yang ada di Portugal. (Instagram/@s.claire.s)

Pena Palace, Kastil Instagramable yang ada di Portugal. (Instagram/@s.claire.s)

Guideku.com - Bicara soal wisata unik dunia, memang nggak pernah ada habisnya ya guys. Mulai dari wisata alam hingga kuliner, beberapa negara bahkan rela berkompetisi untuk jadi yang paling unik di dunia.

Bagi kalian yang sedang berkunjung ke destinasi wisata Portugal, Guideku.com punya referensi tempat menarik nih, buat kamu.

Yup, namanya Pena Palace atau orang sekitar sering memanggil kastil yang satu ini dengan nama Palacio Nacional da Pena.

Baca Juga: Ritual Unik Khas Rusia Agar Perjalananmu Bebas Sial

Pena Palace, Kastil Instagramable yang ada di Portugal. (Instagram/@joshuaremedios)
Pena Palace, Kastil Instagramable yang ada di Portugal. (Instagram/@joshuaremedios)

 

Bukan kastil biasa, Pena Palace memiliki bangunan yang warna-warni. Jika biasanya kastil hanya memiliki satu atau dua warna, Pena Kastil memiliki tiga warna cerah di setiap bangunanya.

Bukan bangunan baru, kastil ini ternyata sudah dibangun sejak abad ke 19, lho. Usut punya usut, awalnya ternyata bangunan ini digunakan untuk para bangsawan Portugis ketika menikmati musim panas.

Baca Juga: Melupakan Hari ini Bareng Dewa 19 di Prambanan Jazz Festival 2018

Pena Palace, Kastil Instagramable yang ada di Portugal. (Instagram/@hayleycam15)
Pena Palace, Kastil Instagramable yang ada di Portugal. (Instagram/@hayleycam15)

 

Kastil yang memiliki desain khas Eropa pada abad pertengahan ini didirikan atas prakarsa dari Raja Ferdinand II.

Terletak di puncak Bukit Sinatra, kastil ini memiliki tinggi kurang lebih 480 meter dari atas permukaan laut. Bahkan saking indahnya, Pena Palace ini dinobatkan sebagai salah satu warisan dunia oleh UNESCO, lho. Keren banget, kan?

Baca Juga: Begini Kesan Pertama Wisatawan Tentang 7 Negara Ini

Pena Palace, Kastil Instagramable yang ada di Portugal. (Instagram/@sjsteve)
Pena Palace, Kastil Instagramable yang ada di Portugal. (Instagram/@sjsteve)

 

Memiliki warna yang memikat mata, nggak heran kalau ratusan wisatawan dunia datang ke sini setiap harinya. Beberapa sudut di sini memang Instagramable banget lho guys.

Menarik banget, ya. Bagi yang ingin mengunjungi kastil Instagramable ini, Pena Palace buka setiap hari mulai pukul 09.30 hingga 20.00 malam.

Baca Juga: Market and Museum 2018 di Lippo Mall Kemang Berlangsung Meriah!

Tiket masuk Pena Palace sendiri, dibanderol mulai dari harga Rp 240 ribu hingga Rp 980 ribu per orang. Jadi gimana guys, tertarik untuk mengunjungi kastil Instagramable yang satu ini?

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak