Uniknya Dabbawala, Jasa Antar Bekal Tradisional di India

Satu sepeda atau kereta dabbawala mampu mengangkut 30-40 kotak makan.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Senin, 01 Oktober 2018 | 15:30 WIB
Dabbawala jasa antar makanan di India. (wikimedia.org)

Dabbawala jasa antar makanan di India. (wikimedia.org)

Guideku.com - India adalah salah satu negara di bagian Asia Selatan yang memiliki sejuta keunikan budaya. Tak hanya itu saja, India ternyata memiliki jumlah penduduk terbanyak kedua lho, setelah Cina.

Aktivitas yang padat tentu membuat segala sesuatunya harus cepat, sehingga banyak pekerja terkadang lupa untuk membawa bekal ketika berangkat ke kantor.

Maka dari itu di India tepatnya Mumbai terdapat jasa antar bekal makanan yang biasa disebut warga sekitar dengan dabbawala.

Baca Juga: 7 Potret Liburan Mellya Baskarani Nikmati Panorama Yogyakarta

Dabbawala sendiri berasal dari bahasa India yang artinya pria pengantar bekal. Unik banget kan, namanya?

Dabbawala di India ini akan mengantarkan bekal para pekerja dari rumah menuju kantor.

Telah ada sejak 1890, tak disangka jasa pengantar bekal makanan ini sudah berusia sangat tua yaitu 125 tahun.

Baca Juga: Lagi di Hotel Kala Gempa, Harus Gimana?

Para pria pengantar bekal ini akan memulai aktivitas pada pukul 9 pagi dengan cara melapor untuk bekerja di lokasi stasiun yang dipilih.

Kemudian, dabbawala ini akan bergegas untuk mengambil kotak bekal alumunium mirip rantang yang telah terisi makanan dari rumah pengguna jasa antar tersebut.

Biasanya satu kali angkut, dabbawala di India ini mampu mengumpulkan hingga 40 kotak bekal lho, travelers. Banyak banget kan? Dan kotak bekal ini dibawa menggunakan sebuah sepeda atau kereta.

Baca Juga: Menyimak Pesona Kota Biru Jodhpur di India

Pada sekitar pukul 10.30 para pria pengantar bekal ini akan bertemu dengan dabbawala lain untuk memilah kotak bekal sesuai dengan lokasi tempat pengiriman yang dituju.

Agar tidak tertukar, biasanya dabbawala telah menggunakan sistem kode warna dan stasiun untuk setiap kotak makan yang akan diantar.

Menarik banget ya travelers, meskipun kini zaman sudah semakin modern dengan fasilitas canggih, dabbawala ini masih ramai diminati warga India.

Baca Juga: Tips Buat Cewek yang Ingin Solo Traveling ke India, Biar Aman Sis

Berita Terkait TERKINI
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Destinasi wisata sekitaran samosir, pemandangan apik dan warga yang kental dengan budayanya...
travel | 21:07 WIB
Kota Bogor menawarkan berbagai tempat wisata yang sangat cocok untuk dijelajahi selama liburan Natal dan tahun baru bers...
travel | 14:19 WIB
Bandung memang terkenal memiliki udara yang sejuk, menjadi destinasi favorit bagi mereka yang mencari ketenangan sepanja...
travel | 14:10 WIB
Untuk pecinta alam, tigadestinasi wisata di Bogor ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat karena memiliki keindahan ...
travel | 13:59 WIB
Tampilkan lebih banyak