Mbokjajan, Tempatmu Beli Mainan dan Jajanan Berbahan Nostalgia

Baru langkah pertama, kamu sudah serasa balik ke masa kecil.

Dany Garjito | Amertiya Saraswati
Rabu, 17 Oktober 2018 | 17:30 WIB
Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)

Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)

Guideku.com - Dengan tulisan ''Mbokjajan'' berukuran besar yang tampak di depan gerbang, kami dari tim Guideku.com melangkah masuk ke toko oleh-oleh ini kala jam menunjukkan pukul 10.00 pagi.

Cukup satu langkah saja menjejakkan kaki ke toko oleh-oleh yang terletak di Jl. Ireda No.181 Gondomanan ini, kami pun sukses dibuat terpana karenanya.

Dengan kursi ayunan berwarna biru di sisi kiri dan pendapa bambu warna-warni di sisi kanan, susah rasanya untuk mengalihkan pandang.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Harus Menikahi Cewek yang Hobi Traveling

Terlebih, ketika didekati, pendapa bambu tersebut rupanya didekorasi dengan kendi, peralatan makan, dan televisi jadul. Unik banget, kan?

Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)
Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)

 

Baru nyampe udah disambut nostalgia

Baca Juga: Ini Fakta di Balik Wisata Naik Gajah, Miris Banget

Maju lagi beberapa langkah ke depan, ada pendapa bambu lain yang dihiasi pajangan kuda lumping dan topeng tradisional. Ada juga andong warna-warni yang dapat dinaiki oleh pengunjung dan dijadikan spot foto, gratis tanpa perlu membayar.

Barulah setelah kami melewati bagian depan Mbokjajan yang memesona mata, kami tiba di teras depan yang dihiasi dengan kursi dan meja layaknya warung. Ada juga stand bertuliskan self service yang cukup membuat Guideku.com penasaran.

BACA JUGA: Nendangnya Bakso Tetelan Pak BG yang Legendaris

Baca Juga: Sewa Apartemen, Kelakuan Jorok Turis China Ini Bikin Tepok Jidat

Rupanya, area di depan toko ini ditujukan bagi pelanggan yang ingin mencoba menikmati wedang serbat, skoteng, atau wedang uwuh. Uniknya, minuman-minuman tersebut disajikan dengan cara self service atau melayani diri sendiri.

Duh, baru di bagian depannya saja Guideku.com sudah berhasil dibuat kagum dengan uniknya konsep toko oleh-oleh dari Yogya ini, nih!

Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)
Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)

 

Baca Juga: Wings Air Buka Rute ke Mukomuko dan Bengkulu Nih, Takis

Banyak mainan jadul di Mbokjajan, memori masa kanak-kanak terulang kembali

Sebelum memasuki toko, kami diharuskan untuk melepas sepatu lebih dulu. Saat itu pun, kami sudah tak bisa menahan diri untuk tidak berdecak kagum.

Bukan cuma dipenuhi suvenir tradisional, alunan lagu bernada ceria serta dekor bagian dalam toko ini sukses membuat jiwa anak-anak kami bangkit kembali.

BACA JUGA: Sentilan Putri Jogja dan Makna Tradisi Sedekah Laut

Pertama, ada rak bambu yang menjajakan mainan jadul ala tahun-tahun 90-an. Mulai dari otok-otok ayam, seruling dan kaleidoskop bambu, pesawat-pesawatan dari sterofoam, gasing, dakon, uang mainan, hingga kapal otok-otok semuanya ada di sini!

Satu persatu kami meraih barang tersebut, lalu mencoba untuk memainkannya layaknya saat masih kecil dulu. Tak terbendung, rasa nostalgia pun seketika mengalir masuk.

Itu pun baru satu rak dari sekian banyak barang yang dipajang di toko lho, teman travelers!

Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)
Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)

 

Beralih ke area lainnya, kami menemukan display berisi contoh barang-barang yang dijual di Mbokjajan ini. Ada mainan seperti brick game dan tamagotchi, kartu domino, figur tokoh kartun, hingga buku bacaan kuno tentang Wiro Sableng.

Kami sempat bertanya kepada penjaga toko waktu itu, namun dia berkata bahwa ada beberapa barang di display tersebut yang saat ini sedang tidak tersedia. Dengan kata lain, kita cuma bisa melihatnya layaknya barang di museum nih, guys.

Jajanan yang viral di masanya bikin inget dulu suka merengek minta jajan ini

Puas dengan mainan, kami pun ganti memberikan fokus pada jajanan jadul yang dijajakan dalam bakul rotan di toko ini. Kalau tadi jiwa anak-anak kembali, kali ini giliran mulut yang sukses dibuat ngiler.

Bagaimana tidak, Mbokjajan ini menjual aneka permen tradisional seperti permen cokelat koin dan permen kelinci putih. Ada juga jelly sedot, es lilin, es gabus, dan snack seperti kenji, mie gemez, krip-krip, hingga chiki ayam gulai.

Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)
Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)

 

Pengalaman unik jajan di Mbokjajan

Didorong rasa penasaran sekaligus nostalgia, kami dari Guideku.com pun memutuskan untuk membeli beberapa barang. Saat itulah, kami menemukan keunikan lain dari toko oleh-oleh tradisional Mbokjajan ini.

Untuk membantu memudahkan pengunjung mengambil barang, sang penjaga toko pun memberi kami tampah alih-alih tas belanja. Dengan bentuk cekung, tampah tersebut kami gunakan untuk membeli beberapa permen serta snack jadul yang menggoda lidah.

BACA JUGA: DGTMB, Oleh - oleh dari Yogyakarta yang Nyeni Banget

Barulah setelah kami puas memilih, kami kembali berjalan-jalan mengitari toko untuk kali terakhir sebelum menuju kasir.

Tujuannya apa lagi kalau bukan mengamati dekorasi unik seperti teko jadul, radio kuno, hingga aneka sabun dan kosmetik zaman dulu.

Memang, selain barang-barang yang dijual, dekorasi toko ini pun juga dijamin bikin kamu betah berlama-lama dan ingin terus menjepret foto.

Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)
Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)

 

Harga mainan dan jajanan di Mbokjajan

Buat kamu yang penasaran, barang-barang di Mbokjajan ini dijual dalam kisaran harga yang bervariasi. Beberapa barang memang lebih terjangkau, namun ada juga yang berharga mahal.

Hal ini dikarenakan barang-barang tersebut merupakan barang langka yang katanya sudah susah ditemukan. Tak tanggung-tanggung, Mbokjajan terkadang harus pergi keluar kota demi berburu barang dagangan jadul, lho!

Untuk jajanan atau snack jadul, harga termurah adalah Rp 1.500 sementara yang termahal adalah Rp 17.000.

Sedangkan untuk mainan jadul, harga termurah adalah Rp 2.000 untuk sebuah gigi vampir mainan atau seruling bambu. Sementara mainan termahal adalah tamagotchi, yang dibanderol dengan harga Rp 65.000.

Gimana? Tertarik untuk membeli oleh-oleh tradisional di Mbokjajan sekaligus bernostalgia ke masa lampau seperti Guideku.com?

Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)
Toko Oleh-Oleh Mbokjajan (Guideku.com/Amertiya)

 

Toko Oleh-Oleh Tradisional Mbokjajan

Alamat: Jalan Ireda No. 181, Prawirodirjan, Gondomanan, Yogyakarta

Kisaran harga:

a. Makanan: Rp 1.500 - Rp 17.000an

b. Mainan: Rp 2.000 - Rp 65.000an

Untuk ketersediaan barang, dimohon bertanya kepada kasir terlebih dahulu apakah barang masih dijual atau tidak karena stok tidak selalu tersedia.

Harga dan informasi dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

BACA JUGA: 10 Foto Kvlatresna Villa, Rekomendasi Villa Bantul yang Private

Info review Hotel, Restoran, Cafe, dan Produk silakan hubungi kontak Guideku.com

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak