Menyisir Stone Town, Kampung Halaman Freddie Mercury

Penasaran seperti apa kampung halaman sang legenda? Yuk simak!

Dany Garjito | Aditya Prasanda
Selasa, 13 November 2018 | 20:30 WIB
(Creative Commons License Billion Photos)

(Creative Commons License Billion Photos)

Guideku.com - Film biopic 'Bohemian Rhapsody' meledak, semeledak-ledaknya.

Biopic yang mengangkat perjalanan karir Queen dan kehidupan pribadi frontman mereka, Freddie Mercury ini sukses membuat ratusan juta pasang mata bersesakan memadati bioskop seluruh dunia.

Bahkan sepekan setelah penayangannya, 'Bohemian Rhapsody' sanggup memuncaki daftar film terlaris dengan pendapatan global sekitar Rp 1,8 triliun.

Baca Juga: 5 Kuliner Halal di Bali yang Enaknya Kelewatan dan Bikin Nagih

Di Youtube, video klip Bohemian Rhapsody yang diunggah akun resmi Queen disaksikan lebih dari 650 juta kali.

Sementara di pub dan kafe, tembang-tembang terbaik milik band asal Inggris tersebut diputar berkali-kali.

Demam Queen dimana-mana. Tak hanya mengobati rindu para penggemar mereka, generasi 70 hingga 90-an yang karib dengan lagu Queen, film biopic tersebut juga sukses memantik rasa penasaran para milenial.

Baca Juga: Salut, Pria Rela Lakukan Hal Ini Demi Selamatkan Penyu Terdampar

Semua tak lepas dari kharisma dan magisnya warisan sang frontman, Freddie Mercury.

Penyanyi yang dilahirkan dengan nama Farrokh Bulsara ini tak hanya meninggalkan karya-karya abadi yang membekas di hati jutaan pendengar namun juga kisah soal betapa tangguhnya ia menaklukkan medan hiburan betapapun empat identitas marjinal ia sandang.

Freddie yang berstatus seorang imigran dari Zanzibar, dilahirkan dari keluarga penganut Zoroaster, orientasinya sebagai seorang gay, dan empat gigi depan yang sempat membuatnya krisis percaya diri bukanlah syarat yang mudah diterima industri hiburan keras macam Inggris yang pernah melahirkan band legendaris macam The Beatles dan Rolling Stones.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Kota New York yang Jadi Tempat Kelahiran Stan Lee

Namun stigma itu berhasil ditepis Freddie, bakat dan kerja kerasnya membuat ia sanggup menaklukkan Inggris, dan membius jutaan penonton di stadion, kala Queen berlaga di medan konser.

Untuk mengenang karya-karya terbaik Freddie dan demam Queen hari ini, Guideku.com mengajak sobat traveler berjalan-jalan mengunjungi tanah kelahiran sang vokalis, Stone Town di Zanzibar, Afrika.

Stone Town merupakan potret kota yang sanggup memadukan beragam agama, etnis dan budaya sekaligus.

Baca Juga: Sempat Bikin Geger, Pelaku Teror Jarum Dalam Stroberi Ditangkap

(Wikimedia Lijiazhen)
(Wikimedia Lijiazhen)

 

Saat menyambangi kota ini, kita akan dijajakan bangunan-bangunan kuno dengan gaya arsitektur Afrika, Arab, India dan Afrika yang begitu memesona.

Di Stone Town pula kita dapat melihat gereja, candi dan masjid berdiri secara berdekatan.

Sementara di kawasan pesisirnya yang menghadap Samudera Hindia, kita dapat menyaksikan matahari terbenam dengan begitu eloknya. 

(Wikimedia Bakersville)
(Wikimedia Bakersville)

 

Sobat traveler juga dapat menyimak bangunan-bangunan abad 16 macam St. Joseph's Roman Catholic Cathedral, Palace Museum, Malindi Bamnara Mosque, Old Dispensary, dan Shiv Shakti Temple.

Untuk kamu penggemar Queen, di Stone Town kita juga dapat menziarahi rumah yang konon dahulu ditempati oleh Freddie Mercury.

Mercury House ( Trip Advisor)
Mercury House ( Trip Advisor)

 

Bahkan operator perjalanan setempat juga menjajakan paket wisata Freddie Mercury Tour yang akan membawa wisatawan berkeliling menyisir tempat-tempat yang pernah dikunjungi Freddie Mercury semasa kecil.

Gimana, tertarik memasukkan Stone Town dalam list perjalananmu?

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak