Solusi Biar Nggak Bayar Bagasi, Wanita Ini Pakai Baju Berlapis-lapis

Kamu segininya juga nggak demi mengurangi biaya bagasi?

Angga Roni Priambodo | Amertiya Saraswati
Senin, 22 April 2019 | 21:30 WIB
Ilustrasi Kelebihan Bagasi (Pixabay/MikesPhotos)

Ilustrasi Kelebihan Bagasi (Pixabay/MikesPhotos)

Guideku.com - Apa yang biasanya kamu lakukan demi bagasi lebih ringan dan murah? Kebanyakan travelers pasti memilih untuk packing seringan mungkin demi menghindari biaya bagasi berlebih.

Namun, lain halnya dengan aksi nyentrik seorang wanita asal Inggris yang hendak terbang ke Canary Islands ini.

Akibat ogah membayar kelebihan bagasi, wanita berumur 30 tahun bernama Natalie Wynn tersebut memilih untuk memakai pakaian bertumpuk-tumpuk.

Baca Juga: Tajir Level Sultan, Sewa Satu Mall Biar Bisa Belanja Sambil Naik Mobil

Seperti dilaporkan laman Aol, Natalie mendapati jika bawaannya kelebihan 4 kg saat check-in untuk maskapai Thomas Cook Airlines.

Natalie pun diharuskan untuk membayar denda biaya bagasi sebesar 85 USD atau sekitar 1,2 juta rupiah.

Nggak Mau Bayar Kelebihan Bagasi, Wanita Ini Pakai Baju Berlapis-lapis (twitter.com/TheSun)
Nggak Mau Bayar Kelebihan Bagasi, Wanita Ini Pakai Baju Berlapis-lapis (twitter.com/TheSun)

Mendapati jumlah denda yang tak bisa dibilang sedikit itu, Natalie menolak untuk membayar. Solusinya, Natalie lekas membuka koper dan memakai pakaian yang dibawanya.

Baca Juga: Kapal Pesiar Delay, Ratusan Penumpang Dibakar Matahari

Diketahui, Natalie memang hanya membawa sedikit uang untuk liburan ini sehingga dia enggan menghabiskannya untuk membayar biaya bagasi.

''Aku tidak mau memakai sedikit uang yang kupunya hanya agar tasku bisa masuk pesawat. Aku berkata, 'aku tidak akan bayar' dan mulai memakai pakaianku,'' jelas Natalie.

Totalnya, Natalie pun memakai 4 kg pakaian yang terdiri dari 7 lapis gaun, 2 sepatu, 2 celana pendek, rok, dan kardigan.

Baca Juga: Selai Vegemite di Bandara, Gegerkan Publik Australia

Aksinya ini juga sukses mengundang perhatian dan sorakan penumpang lain, sementara petugas bandara jelas tidak terkesan.

Di sisi lain, pihak maskapai Thomas Cook pun akhirnya menanggapi dan menyatakan bahwa mereka akan menaikkan batas bagasi yang boleh dibawa ke dalam pesawat.

Gimana menurutmu ide traveler yang satu ini demi mengatasi biaya bagasi?

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak