So Sweet, Pilot Muda Ini Beri Kejutan Orang Tuanya di Pesawat

Kisah pilot muda berikan kejutan untuk orang tua ini tuai pujian.

Dany Garjito | Arendya Nariswari
Jum'at, 28 Juni 2019 | 19:00 WIB
Maskapai penerbangan Jetstar. (Pixabay)

Maskapai penerbangan Jetstar. (Pixabay)

Guideku.com - Baru-baru ini publik dibuat terharu dengan kisah pilot muda yang memberikan kejutan kepada kedua orang tuanya di pesawat.

Dilansir GuideKu.com dari laman Asia One, Kamis (27/6/19) pilot ini tahun pertama maskapai Jetstar Asia ini ialah Raphael Leong.

Leong pada waktu itu bertugas sebagai pilot dalam penerbangan dari Kota Ho Chi Minh, Vietnam menuju Singapura.

Baca Juga: Aksi Lucu Pegawai Starbucks Sebelum Kembalikan Ponsel Penumpang yang Hilang

Pria berusia 36 tahun ini bercerita bahwa orang tuanya tak pernah punya waktu untuk melihatnya berada di tempat kerja.

Jadi, pilot ini memutuskan untuk memberikan kejutan kepada orang tuanya untuk penerbangan pulang mereka.

Tepat ketika pesawat meninggalkan gerbang untuk lepas landas, pilot ini masuk ke dalam kabin dan memberikan penguman melalui mikrofon.

Baca Juga: Sukses Keliling Dunia di Umur 21, Gadis Ini Bagikan 3 Pesan Penting

Leong mengatakan bahwa dirinya-lah yang akan menerbangkan pesawat pada waktu itu.

Momen mengharukan ini juga sempat direkam dan diunggah oleh akun Facebook resmi milik Jetstar Asia. 

Pilot beri kejutan orang tuanya di pesawat. (Facebook/Jetstar Asia)
Pilot beri kejutan orang tuanya di pesawat. (Facebook/Jetstar Asia)

Para penumpang memuji Leong saat pilot muda mengungkapkan bahwa ini adalah kali pertama dirinya menerbangkan pesawat bersama kedua orang tuanya.

Baca Juga: Rayakan 50 Tahun Pendaratan di Bulan, Oreo Rilis Edisi Spesial

Leong mengatakan bahwa penerbangannya kala itu menjadi momen yang sangat membanggakan bagi dirinya.

Mantan pilot Angkatan Udara Republik Singapura ini menyebutkan bahwa dirinya harus berganti shift dengan rekannya untuk kejutan istimewa ini.

Sayang, saat berbicara, ibu Leong tengah berada di kamar kecil sehingga hanya sang ayah saja yang melihat.

Kendati demikian, Rosalind, ibunda Leong masih bisa mendengar jelas suara pengumuman itu dari kamar kecil.

Rosalind hafal betul dengan suara anaknya yang kini tengah menjadi seorang pilot.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak