Tega Banget! Seekor Babi Dipaksa Bungee Jumping dari Ketinggian 68 Meter

Atraksi ini diprakarsai oleh pihak taman bermain MeiXin Village of Wine.

Dany Garjito | Fitri Asta Pramesti
Selasa, 21 Januari 2020 | 18:00 WIB
Ilustrasi babi mini. (Pixabay/Werbetrommlerin)

Ilustrasi babi mini. (Pixabay/Werbetrommlerin)

Guideku.com - Entah apa yang ada di pikiran pihak taman bermain yang ada di China ini.

Beberapa waktu lalu, sebuah taman hiburan yang terletak di Chongqing, China menjadi sorotan setelah membuat seekor babi terjun dengan bungee jumping.

Dilansir oleh Guideku.com dari laman World of Buzz, Selasa (21/1), atraksi babi ini digunakan pihak taman bermain sebagai cara marketing untuk menarik atensi.

Baca Juga: Jokowi Siapkan Labuan Bajo Jadi Lokasi Agenda Internasional

Babi dengan berat 75 kg, dipaksa untuk menjajal wahana yang ada di MeiXin Village of Wine untuk terjun dari ketinggian sekitar 68 meter dengan menggunakan bungee jumping.

Hal ini terlihat dari sebuah video yang diunggah dari laman Youtube MiniNews. 

Atraksi Babi Bungee Jumping di China. (youtube.com/MiniNews)
Atraksi Babi Bungee Jumping di China. (youtube.com/MiniNews)

Dalam video atraksi itu terlihat, tubuh babi malang yang diikat tali kemudian disambungkan pada tali bungge jumping berwarna hijau. Mereka juga memakaikan babi ini aksesoris berupa jubah biru.

Baca Juga: Kunjungi Harvard hingga Disney, Intip Gaya Liburan Keluarga AHY di Amerika

Saat dilemparkan, babi itu terdengar mengeluarkan suara pekikan yang cukup kencang. Suaranya terus terdengar sejurus dengan badannya yang terpantul dari bawah ke atas.

Terkait aksi ini, pihak taman bermain mengeluarkan pernyataan bahwa babi terlihat sehat dan tenang baik sebelum maupun sesudah atraksi. Serta, tidak mengalami gangguan trauma apapun.

Video ini pun langsung mendapatkan kecaman dari berbagai pihak.

Baca Juga: Kesaksian Mengejutkan Tour Guide Raffi-Nagita selama di Melbourne

Setelah mendapat kecaman, pihak taman bermain sempat menyebut bahwa ini bukan perilaku menyiksa hewan, melainkan bentuk sebuah eksperimen.

Meskipun begitu, taman bermain ini akhirnya mengakui kesalahannya.

Juru bicara PETA menyebut, hal ini merupakan hal yang sangat bentuk kekejaman terhadap hewan.

"Bagi manusia saja terjun dengan bungee jumping mengerikan, apalagi untuk seekor hewan. Jika semua ini dilakukan untuk bahan candaan, tapi ini sama sekali tidak lucu," ujarnya seperti dikutip melalui World of Buzz.

Pihak PETA juga mengecam cara marketing dengan atraksi yang dapat mengakibatkan babi ini mengalami rasa sakit dan takut.

Duh, jangan ditiru ya promosi kejam dari taman bermain ini.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak