Mau Lihat Sakura Mekar? Ini Destinasi Terbaik untuk Hanami

Daerah-daerah ini merupakan tempat terbaik untuk melihat hanami

Silfa Humairah
Kamis, 19 Maret 2020 | 08:45 WIB
Ilustrasi Menonton Bunga Sakura (Pixabay/gorkhe1980)

Ilustrasi Menonton Bunga Sakura (Pixabay/gorkhe1980)

Guideku.com - Tidak sah donk kalau ke Jepang tidak Hanami. Hanami atau melihat bunga sakura menjadi salah satu tradisi musim semi paling ditunggu di Jepang.

Agar Hanami lebih mengesankan, kamu perlu tahu nih, daerah-daerah mana saja yang menjadi tempat terbaik untuk menyaksikan mekaran bunga sakura.

Adalah daerah Tohoku, Shin-Etsu, dan Kanto di Jepang yang disebut-sebut menjadi tempat terbaik untuk melihat bunga Sakura. Bunga Sakura yang berwarna pink bisa makin menakjubkan dan memikat hati para pengunjung.

Baca Juga: Bukan Sulap Bukan Sihir, Penampakan Ini Dijamin Mengecoh Mata

Biro perjalanan JR-East merekomendasikan 10 tempat terbaik untuk melihat bunga sakura di Jepang.

Wilayah Tohoku

Wilayah Tohoku, Jepang, punya banyak bangunan bersejarah dan taman dengan keindahan alam menambah kecantikan lanskap bunga Sakura. Waktu terbaik untuk melihat bunga Sakura tahun ini di wilayah Tohoku adalah awal April hingga akhir April.

Baca Juga: Sepi Turis, Rusa di Jepang Jalan-jalan ke Stasiun Demi Cari Makan

1. Taman Hirosaki

Taman Hirosaki merupakan satu dari tiga tempat Bunga Sakura terbesar di Jepang. Ada sekitar 2.600 pohon Sakura dari 50 jenis pohon sakura di sana. Seperti pohon Sakura Somei Yoshino, Shidare Zakura, pohon Sakura ganda, dan lainnya.

10 Tempat terbaik melihat bunga sakura di Jepang. (Dok. Biro perjalanan JR-East)
10 Tempat terbaik melihat bunga sakura di Jepang. (Dok. Biro perjalanan JR-East)

Taman bekas reruntuhan Kastil Hirosaki itu bahkan memiliki pohon Sakura Somei Yoshino tertua dengan batang paling tebal di Jepang. Selain melihat bunga Sakura, ada banyak aktivitas menarik lainnya seperti Rakit Bunga atau Hana Ikada, terowongan bunga Sakura, dan bunga Sakura malam menyala.

Baca Juga: Pura Luhur Poten di Kaki Gunung Bromo, Spot Instagramable yang Lagi Hits!

Pergi ke taman Hirosaki cukup mudah. Cukup naik bus selama 15 menit dari Stasiun JR Hirosaki.

2. Taman Kitakami Tenshochi

Termasuk dalam "100 Tempat Bunga Sakura Terbaik di Jepang” dan “Tiga Tempat Bunga Sakura Terbesar dari Michinoku”, Taman Tenshochi memiliki luas 293 hektar.

10 Tempat terbaik melihat bunga sakura di Jepang. (Dok. Biro perjalanan JR-East)
10 Tempat terbaik melihat bunga sakura di Jepang. (Dok. Biro perjalanan JR-East)

Deretan pohon Sakura membentang sejauh 2 kilometer dari Coral Bridge. Terdapat 10.000 jenis bunga Sakura dari sekitar 150, mulai dari dari pohon Sakura Somei Yoshino, yang mekar di pertengahan April, juga pohon Sakura Kasumizakura, baru mekar ketika awal Mei. Mekaran bunga Sakura yang menyala di malam hari juga menciptakan suasana yang fantastis.

Jika ingin ke sana naiklah kereta hingga Stasiun JR Kitakami. Kemudian lanjut menggunakan bus selama 15 menit.

3. Kakunodate

Jalan kediaman Samurai yang dulunya merupakan kota benteng Kastil Kakunodate disebut sebagai Kyoto Kecil Michinoku. Tempat ini jyga menjadi salah satu lokasi terbaik melihat bunga Sakura di wilayah Tohoku.

10 Tempat terbaik melihat bunga sakura di Jepang. (Dok. Biro perjalanan JR-East)
10 Tempat terbaik melihat bunga sakura di Jepang. (Dok. Biro perjalanan JR-East)

Sekitar 400 pohon Sakura Shidare Zakura bermekaran dengan indah dilengkapi lanskap kota bersejarah yang menghiasi jalan kediaman Samurai. Sepanjang dua kilometer di tepi Sungai Hinokinai, mengalir melalui Prefektur Akita, ada terowongan pohon Sakura.

Jika seluruh bunga sedang mekar, jangan lewatkan berjalan di bawah terowongan pohon Sakura tersebut untuk menikmati musim semi.

Festival Bunga Sakura Kakunodate akan diadakan pada akhir April hingga awal Mei. Jangan sampai lewatkan bunga Sakura yang menyala di malam hari. Kamu cukup berjalan selama 15 menit berjalan kaki dari Stasiun JR Kakunodate untuk menikmati itu semua.

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak