Lagi-Lagi Demi Konten, Turis Ini Nekat Foto di Ujung Tebing, Ngeri!

Meski berada di tepi jurang, perempuan ini tetap mantap berpose sambil mengangkat tangan.

Silfa Humairah | Fitri Asta Pramesti
Kamis, 02 April 2020 | 12:00 WIB
Lagi-Lagi Demi Konten, Turis Ini Nekat Foto di Ujung Tebing, Ngeri!

Lagi-Lagi Demi Konten, Turis Ini Nekat Foto di Ujung Tebing, Ngeri!

Guideku.com - Baru-baru ini seorang turis jadi sorotan setlah nekat berfoto di tempat ekstrem yakni di ujung sebuah tebing.

Diduga demi mendapatkan konten yang sedap dipandang, perempuan ini mengesampingkan keselamatan dengan berdiri di pinggir puncak tebing, tanpa alat pengaman apapun.

Akun instagram @influencersinthewild membagikan sebuah video singkat yang memperlihatkan aksi turis yang satu ini.

Baca Juga: Viral Turis Indonesia Nekat ke India, Kini Terjebak dan Minta Dijemput

"Fakta yang tak banyak diketahui orang, semakin dekat Anda ke tepi tebing dan semakin tinggi lengan Anda, maka semakin besar pengaruh yang Anda miliki," tulis @influencersinthewild pada caption dengan nada sarkas seperti dikutip Guideku.com, Kamis (2/4/2020).

Dibalut pakaian sport bra biru dan celana legging warna senada, perempuan ini berpose di pinggir tebing sembari mengangkat kedua tangan serta memandang ke arah perbukitan dan danau.

Lagi-Lagi Demi Konten, Turis Ini Nekat Foto di Ujung Tebing, Ngeri!. (instagram.com/influencersinthewild)
Lagi-Lagi Demi Konten, Turis Ini Nekat Foto di Ujung Tebing, Ngeri!. (instagram.com/influencersinthewild)

Ia pun dengan mantap terus berpose meski di bawah posisi turis ini berdiri adalah sebuah jurang yang mengarah langsung ke kawasan hutan dan danau.

Baca Juga: Turis Ngeyel Tetap Ingin Pesta, Sebut 'Corona Tidak Bisa Menghentikanku!'

Bikin netizen ngeri sekaligus geleng-geleng, postingan polah turis demi konten ini pun langsung mendapatkan respon beragam di kolom komentar.

"Telapak tangaku berkeringat, lututku lemah, lenganku berat hanya karena menonton video ini," tulis salah seorang netizen.

"Aku benci melihat hal ini. Minggirlah dari ujung tebing, jangan sampai segitunya hanya karena konten media sosial," ujar netizen lain.

Baca Juga: Niatnya Ingin Dapat Konten Estetik, Turis Ini Malah Ambyar Tergulung Ombak

"Sudah berapa banyak orang yang meninggal gara-gara melakukan hal seperti ini," timpal netizen lainnya.

Duh, kok nekat banget ya. Sah-sah saja bikin konten, tapi jangan sampai mengabaikan keselamatan seperti ini ya travelers!

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak