Foto Mau Masuk Pesawat, Warganet: Serasa Masuk Ruang Operasi

Awak pesawat tampak mengenakan alat pelindung diri hingga bawah lutut dan masker serta penutup kepala seperti yang dipakai dokter hingga perawat

Silfa Humairah
Selasa, 16 Juni 2020 | 20:30 WIB
Ilustrasi Penumpang Pesawat. (Pexels/Tim Gouw)

Ilustrasi Penumpang Pesawat. (Pexels/Tim Gouw)

Guideku.com - Menyambut era normal baru atau new normal, banyak masyarakat yang perlahan mulai beraktivitas seperti sedia kala, pergi ke kantor hingga wisata dan ke luar kota untuk bisnis. Namun, penampakan protokoler kesehatan yang diunggah seorang netizen baru-baru ini menghebohkan warganet.

Pasalnya era new normal, moda transportasi pun perlahan mulai kembali beroperasi. Terkait hal tersebut Kementerian Perhubungan Republik Indonesia baru-baru ini mengeluarkan Surat Edaran (SE) Dirjen Perhubungan Udara Nomor 13 Tahun 2020 tentang Operasional Transportasi Udara dalam Masa Kegiatan Masyarakat Produktif dan Aman dari Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Semua harus patuh protokoler, kamu harus pakai masker, cuci tangan dan bawa sanitizer ya untuk cegah penyebaran virus corona covid-19 di pesawat. Jangan sia-siakan petugas bandara hingga awak pesawat yang sudah maksimal ya.

Baca Juga: Potret Liburan Krisdayanti dan Raul Lemos, Semakin Mesra

Bicara soal protokoler yang ketat, baru-baru ini seorang netizen pun mengunggah foto sebelum masuk pesawat yang membuat warganet menyadari new normal mengubah segalanya.

Tampak mengenakan alat pelindung diri hingga bawah lutut dan masker serta penutup kepala seperti yang dipakai dokter hingga perawat, netizen ini pun menyebut seperti masuk ruang operasi di rumah sakit. 

Seketika komentar warganet meramaikan kolom komentar. 

Baca Juga: Belah Cumi-Cumi saat Masak Seafood, Warganet Melongo Lihat Isinya

"Kenapa ngga nutupin sampe bawah?" tulis akun @nenyariana.

"Pas masuk : "udah siap kak?,  suara gunting bedah, serasa masuk ruang operasi," tambah akun fazlihaqm.

"Mau pakaian kek gimana pun ko aku takut iya naik pesawat," kata akun fatihfaizekarahman.

Baca Juga: Pariwisata New Normal, Jepang Batasi Jumlah Wisatawan Asing yang Datang

Hingga berita ini ditulis Sabtu (13/06/2020), foto ini sudah dilihat sebanyak 250 ribu orang dan 305 komentar. 

Berita Terkait TERKINI
Bila sudah begitu, tentu perjalanan akan memakan waktu lebih lama karena kemungkinan jalanan kebih padat dari biasanya....
travel | 11:15 WIB
KBRI Tokyo juga secara simultan mendukung pelaksanaan Garuda Travel Fair serta mendorong pembukaan penerbangan langsung ...
travel | 11:00 WIB
Vaksinasi hanya sebatas anjuran dan sudah tidak lagi menjadi syarat wajib dalam bepergian naik KA saat mudik Lebaran 202...
travel | 10:59 WIB
Hasil survei mengungkap bahwa 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan....
travel | 17:09 WIB
Inilah beberapa hal menarik tentang Kamboja yang terlalu sayang dilewatkan....
travel | 13:57 WIB
Sudah beli tiket mudik Lebaran? Simak beberapa tips berburu tiket pesawat murah di bawah ini....
travel | 16:57 WIB
Banyak wisatawan berharap bisa menyaksikan langsung keindahan aurora, termasuk Rachel Vennya....
travel | 07:07 WIB
Mau naik balon udara seperti Fuji ketika liburan di Turki?...
travel | 07:34 WIB
Negara Vietnam belakangan menjadi tujuan liburan yang semakin disukai wisatawan asal Indonesia....
travel | 09:57 WIB
Jelajahi laut dengan mengikuti aturan keselamatan dan keamanaan....
travel | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak